Kampus Universitas Trisakti Kebakaran, Diduga Akibat Korsleting di Sebuah Bus

- 27 Mei 2024, 15:36 WIB
Kampus Universitas Trisakti kebakaran
Kampus Universitas Trisakti kebakaran /PMJ News/

"Pemadaman selesai pada 12.36 WlB," ungkapnya.

Baca Juga: 14 Jemaah Haji Indonesia Gelombang I Meninggal Dunia di Tanah Suci, Berikut Ini Daftarnya

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat mengerahkan lima armada dan 16 personel untuk mengatasi kebakaran di Gedung F Universitas Trisakti, Jalan Jenderal Ahmad Yani, RT 02/07, Cempaka Putih, pada Senin siang.

Kepala Seksi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Pusat, Ahmad Syaiful menjelaskan, berdasarkan informasi dari sejumlah saksi, kebakaran berawal dari arus pendek di bus yang terparkir tepat di depan Gedung Kampus F Universitas Trisakti.

Baca Juga: Mengenal Si Cantik Athina Papadimitriou, Keponakan Menparekraf Sandiaga Uno yang Dilamar Pembalap Rio Haryanto

Setelah mengalami "korsleting" dan terbakar, api selanjutnya merambat ke bagian gedung.

Kebakaran mengakibatkan sebuah bus dan bagian fasad Gedung Kampus F Universitas Trisakti hangus.

Namun kebakaran tidak mengakibatkan korban jiwa maupun luka berat. "Sekitar pukul 12.36 WIB seluruh proses pemadaman kami nyatakan sudah rampung," kata Syaiful dikutip dari Antara.***

Halaman:

Editor: Lana Filana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah