APPJ Gelar Aksi Damai di Surabaya Dukung Pemilu 2024 Berjalan dengan Damai

- 19 Maret 2024, 18:46 WIB
Ilustrasi aksi.
Ilustrasi aksi. /pixabay.com/

HaiBandung - Aliansi Peduli Pemilu Jatim (APPJ) menggelar aksi damai mendukung Pemilu 2024 di depan Taman Apsari Kota Surabaya, Jawa Timur, Selasa 19 Maret 2024.

Dalam aksi tersebut APPJ mendukung dan menyatakan Pemilu 2024 telah berjalan dengan damai dan hasil rekapitulasi KPU adalah sah.

"Hari ini kita hanya menyampaikan aksi damai saja. Hari ini yang mendukung hasil rekap KPU adalah sah," kata Koordinator Aksi Pemilu Damai dari APPJ, Bayu Aluning S, Selasa 19 Maret 2024.

Baca Juga: Jay Idzes tak Sabar Debut Bersama Timnas Indonesia Lawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Aksi damai berlangsung sejak pukul 14.00 WIB hingga selesai. Massa yang hadir menyerukan Pemilu 2024 berjalan damai dan hasil pemilihan sah.

"Saat ini di media banyak beredar pengajuan hak angket. Menurut kami hal tersebut tidak perlu, dalam pelaksanaan Pemilu 2024 masyarakat sudah memilih dan itulah pemilu yang sah sesuai pilihan rakyat," katanya.

Bayu meminta masyarakat untuk tidak mudah terprovokasi, sehingga, Pemilu 2024 yang telah selesai pada 14 Februari 2024, hasilnya bisa sama-sama diterima.

Baca Juga: Bacaan Niat Zakat Fitrah Lengkap: Untuk Diri Sendiri, Keluarga hingga Orang yang Diwakilkan

"Pemilu 2024 sudah selesai mari kita bersama-sama bersatu untuk persatuan dan kesatuan bangsa. Jangan sampai kita terpecah belah hanya karena kepentingan-kepentingan kelompok lain ingin konflik dari Indonesia sendiri," ujarnya.

Halaman:

Editor: Dudih Yudiswara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x