17 Siswa MAN 1 Garut Lolos SNBT 2024, Ada ke UI dan Unpad

18 Juni 2024, 16:32 WIB
Madrasah Aliyah Negeri 1 Garut (MAN 1 Garut) /Dok. MAN 1 Garut/

HaiBandung - Madrasah Aliyah Negeri 1 (MAN 1) Garut meloloskan sebanyak 17 siswa siswinya ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN) lewat Seleksi Nasional Berdasarkan Tes 2024.

Dari 17 siswa MAN 1 Garut yang lolos tersebut, satu di antaranya lolos ke Universitas Padjadjaran (Unpad) Bandung jurusan Matematika, satu lagi ke Universitas Indonesia (UI) jurusan Administrasi Perkantoran.

Kepala MAN 1 Garut Drs. H. Syarip Asbuloh M.PMat didampingi Kaur TU Aruni Kisman Wiguna A. S.Pd mengucapkan selamat atas lolosnya para siswa ke PTN lewat jalur SNBT 2024.

"Kami segenap civitas akademika MAN 1 Garut mengucapkan Selamat kepada 17 siswa siswi MAN 1 Garut yang lolos di berbagai Perguruan Tinggi Negeri melalui jalur SNBT dan SIMAMA 2024," kata H. Syarip Asbuloh, dikutip Selasa, 18 Juni 2024.

Sebelumnya, MAN 1 Garut juga meloloskan sebanyak 30 siswa-siswinya ke PTN lewat Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP). Mereka lolos ke UIN Bandung, UPI Bandung, Unsil, Politeknik Negeri Bandung dan sebagainya.

Baca Juga: Kemenag Beberkan 9 Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri Berstatus Unggul

Berikut ini daftar lengkap 17 siswa-siswi MAN 1 Garut yang lolos ke PTN lewat SNBT 2024, termasuk ke UI dan Unpad:

1. Farhan Budiman, Manajemen Pertanian Lahan Kering Politeknik Negrri Kupang

2. Yusep Maulana, Agribisnis Unsil

3. Taufik Nurohman, Pend. Teknik Otomotif UPI

4. Hasna Luyfiyah, Matematika Unpad

Baca Juga: Golkar Melawan, Beri Sinyal Tolak Paksaan Koalisi Tarik Ridwan Kamil ke Pilkada DKI Jakarta

5. Fathir Insan Muzacky, Pendidikan Masyarakat UPI

6. Asni Rahmawati, Agribisnis Unsil

7. Sri Intan, Administrasi Publik UIN Bandung

8. Refa Aulia R, ilmu hukum UIN Bandung

9. Rianti Sonia Zahra, Gizi, Unsil

10. Hilda Ghaida, Teknik Elektronika, Politeknik Negeri Bandung

11. Nebilla Sauda, Administrasi Publik UIN Bandung

Baca Juga: 3 Cara Memasak Daging Idul Adha agar Terhindar dari Kolesterol Tinggi

12. Qurrotul Aini, Penjas Unsil

13. ALmas Zaiin Salsabila, Pendidikan Jasmani Unsil

14. Hana Siti Nurlela, Pendidikan Sejarah Unsil

15. Nayla Zakiyyaj F, Kebidanan, Poltekkes Tasikmalaya

16. M Habib Abdul M, Keoerawatan Anestesi Poltekkes Yogyakarta

17. Alan Kusumah, Administrasi Perkantoran Universitas Indonesia.

Itulah daftar 17 siswa siswi MAN 1 Garut yang lolos ke PTN lewat SNBT 2024.***

Editor: Lana Filana

Tags

Terkini

Terpopuler