Ledakan dari Gudang Amunisi Kodam Jaya Hingga Minggu Dinihari Masih Terdengar

- 31 Maret 2024, 01:19 WIB
Kondisi kobaran api mulai mereda berjarak 500 meter dari lokasi titik kebakaran Gudang Amunisi Daerah Kodam Jaya, Desa Ciangsana, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Sabtu malam (30/3/2024).
Kondisi kobaran api mulai mereda berjarak 500 meter dari lokasi titik kebakaran Gudang Amunisi Daerah Kodam Jaya, Desa Ciangsana, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Sabtu malam (30/3/2024). /antaranews.com/

HaiBandung - Ledakan di Gudang Amunisi Daerah Kodam Jaya di Kabupaten Bogor masih terjadi hingga Minggu 31 Maret 2024 pukul 00.00 WIB.

Bahkan, suara ledakan dari arah Gudang Amunisi Daerah Kodam Jaya tersebut terdengar dengan jelas. Hanya saja jarak antarduara ledakan lebih lama.

Dari kantor Gudang Amunisi Daerah Kodam Jaya di Gunung Putri ini, masih satu kompleks dengan gudang yang terbakar, tidak tampak api dan asap yang membubung.

Baca Juga: Pengamat Sebut Perang Narasi di Tingkat Elite Politik Setelah Pemilu 2024 Berpotensi Konflik

Gudang nomor 6 terbakar Sabtu 30 Maret 2024 pukul 18.05 WIB dan tidak lama kemudian terjadi ledakan.

Saat ini, personel pemadam kebakaran sudah bersiap memadamkan api. Termasuk relawan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor, hingga personel TNI.

Pemadaman kebakaran menunggu kondisi gudang menjadi aman terlebih dahulu.

Baca Juga: Gudang Peluru TNI Kebakaran, Ledakan Hebat Terdengar Puluhan Kali, Warga Dievakuasi

"Saat ini kami sedang menunggu satu sampai dua jam ke depan untuk bisa masuk ke lokasi, karena kami tidak mau mengambil risiko," kata Pangdam Jaya, Mayjen M Hasan.

Halaman:

Editor: Dudih Yudiswara

Sumber: antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x