Pemprov DKI Buka Pendaftaran Mudik Gratis Lebaran 2024 Gelombang II, Ada 19 Kota Tujuan, Ini Persyaratannya

- 28 Maret 2024, 10:31 WIB
Poster mudik gratis Pemprov DKI Jakarta yang pendaftarannya sudah dibuka 20 Maret 2024
Poster mudik gratis Pemprov DKI Jakarta yang pendaftarannya sudah dibuka 20 Maret 2024 /Instagram.com/@dishubdkijakarta/

"Pendaftaran dimulai pada 20 Maret 2024 dan akan ditutup apabila kuota telah terpenuhi," tulis Dishub DKI Jakarta melalui akun instagramnya, @dishubdkijakarta.

Bagi yang berminat, calon peserta mudik ini diminta menyertakan kelengkapan administrasi seperti Kartu Keluarga (KK), KTP DKI Jakarta (diutamakan) & STNK (bila membawa motor).

Baca Juga: Jadwal Imsakiyah dan Buka Puasa Kabupaten Garut Kamis (28/3) Berikut Bacaan Niat Zakat Fitrah

Setiap pendaftar dapat menambahkan maksimal 3 anggota keluarga dalam 1 KK.

Pendaftaran dilakukan online di https://mudikgratis.jakarta.go.id

Berikut 19 kota tujuan mudik gratis Lebaran 2024 Pemprov DKI Jakarta.

1. Terminal Alang-Alang Lebar, Kota Palembang
2. Terminal Indihiang, Kota Tasikmalaya
3. Terminal Kertawangunan, Kab. Kuningan
4. Terminal Kota Tegal
5. Terminal Pekalongan

6. Terminal Mangkang, Kota Semarang
7. Terminal Kab. Kebumen.
8. Terminal Cilacap
9. Terminal Bulupitu Purwokerto
10. Terminal Tirtonadi Solo

Baca Juga: 33 Perguruan Tinggi yang Terlibat TPPO Modus Magang di Jerman akan Diberi Sanksi

11. Terminal Mendolo Wonosobo
12. Terminal Giwangan Jogjakarta
13. Terminal Pilangsari Sragen
14. Terminal Giri Adipura Wonogiri
15. Terminal Purboyo Madiun

Halaman:

Editor: Lana Filana

Sumber: Dishub DKI Jakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x