16 Meninggal Dunia Kebakaran Depo Pertamina Plumpang di Koja Jakarta Utara

- 4 Maret 2023, 11:42 WIB
Petugas mengevakuasi jenazah korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang di kawasan Jalan Koramil, Rawa Badak Selatan, Koja, Jakarta Utara.
Petugas mengevakuasi jenazah korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang di kawasan Jalan Koramil, Rawa Badak Selatan, Koja, Jakarta Utara. /

HaiBandung - Korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang di Koja, Jakarta Utara bertambah menjadi 16 orang meninggal dunia.

Kebakaran Depo Pertamina Plumpang terjadi pada Jumat 3 Maret 2023 sekitar pukul 20.11 WIB. Kobaran api  berhasil dipadamkan pada Sabtu 4 Maret 2023 pukul 00.00 WIB.

"Untuk yang saya terima data korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang sampai semalam 14 orang. Tadi pagi 15 orang, sampai siang tadi 16 orang," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko di lokasi, Sabtu 4 Maret 2023.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Pisces Hari Ini, ‪Sabtu 4 Maret 2023‬: Waktu yang Tepat untuk Melangkah Lebih Jauh

Namun, menurut Trunoyudo, pihaknya akan melakukan pencocokan dan penelitian kembali terkait jumlah korban.

"Tetapi butuh pencocokan dan penelitian. Ini tugasnya DVI tim kedokteran nanti membentuk posko yang ada di RS Soekanto. Bisa melihat di sana untuk identifikasi jenazah," ujarnya.

Saat ini polisi akan melakukan olah TKP di lokasi kebakaran. Lokasi disterilkan dari warga selama proses olah TKP.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Sagitarius Hari Ini, ‪Sabtu 4 Maret 2023‬: Orang Ketiga Mungkin Mengganggu Hubungan Anda

Garis polisi sudah membentang di sekitar lokasi. Hingga kini hanya petugas yang diperkenankan untuk memasuki area kebakaran.

Halaman:

Editor: Dudih Yudiswara

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah