Nihad Badreia dan 20 Guru Palestina di Pengungsian di Rafah Dirikan Sekolah Tenda

- 5 Mei 2024, 06:10 WIB
Nihad Badreia, seorang guru Palestina yang saat ini mengungsi ke Rafah mendirikan "sekolah tenda" untuk sekitar 600 anak usia sekolah yang tinggal di sebuah kamp pengungsi, karena konflik Palestina-Israel.
Nihad Badreia, seorang guru Palestina yang saat ini mengungsi ke Rafah mendirikan "sekolah tenda" untuk sekitar 600 anak usia sekolah yang tinggal di sebuah kamp pengungsi, karena konflik Palestina-Israel. /antaranews.com/

HaiBandung - Seorang guru Palestina, Nihad Badreia yang saat ini mengungsi ke Rafah, kota paling selatan di Jalur Gaza, mendirikan "sekolah tenda".

Guru Palestina, Nihad Badreia mendirikan sekolah tenda di Rafah untuk sekitar 600 anak usia sekolah yang tinggal di sebuah kamp pengungsi.

Anak usia sekolah yang tinggal di sebuah kamp pengungsi di Rafah, kata Nihad Badreia, dapat melanjutkan pendidikan di sekolah tenda setelah konflik Palestina-Israel hampir tujuh bulan.

Baca Juga: Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Pilkada Jabar 2024, Ini Kata Ahmad Muzani

"Sangat sulit bagi para pelajar kami untuk melanjutkan pendidikan karena konflik. Mereka juga tidak dapat bertemu dengan teman sekelasnya, yang akan berdampak negatif pada kondisi psikologis mereka," kata Nihad Badreia.

Lebih parah, mereka kadang terlibat dalam pertengkaran atau bahkan kekerasan, sebagian karena tekanan psikologis yang disebabkan oleh paparan perang yang berkepanjangan.

Karena konflik mematikan tersebut belum terlihat ada tanda-tanda akan berakhir, anak-anak "jelas akan menderita akibat" krisis yang berkepanjangan ini, kata Nihad Badreia.

Baca Juga: Taruna STIP Jakarta Tewas Diduga Dianiaya Senior, Hasil Autopsi Ungkap Ada Sejumlah Luka

Nihad Badreia, yang saat ini tinggal di sebuah pengungsian menampung lebih dari 2.000 anak, kerap melihat remaja bermain-main di jalanan tanpa melakukan aktivitas positif yang dapat mengembangkan karakter mereka.

Halaman:

Editor: Dudih Yudiswara

Sumber: antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah