Mahfud MD Minta Usut Dugaan Suap dalam Proyek di Basarnas

- 30 Juli 2023, 20:42 WIB
Menko Polhukam Mahfud MD meminta perdebatan problem hukum dari sudut kewenangan masalah OTT KPK kasus dugaan suap proyek di Basarnas tidak perlu diperpanjang.
Menko Polhukam Mahfud MD meminta perdebatan problem hukum dari sudut kewenangan masalah OTT KPK kasus dugaan suap proyek di Basarnas tidak perlu diperpanjang. /

Mahfud MD optimistis penanganan Puspom TNI terkait kasus ini akan dilakukan objektif dan sesuai UU Peradilan militer.

"Meskipun terkadang ada kritik sulit membawa oknum militer ke pengadilan, tetapi biasanya jika suatu kasus sudah bisa masuk ke pengadilan militer, sanksinya sangat tegas dengan konstruksi hukum yang jelas," katanya.

KPK sebelumnya mengumumkan Kabasarnas Marsdya TNI Henri Alfiandi dan Letkol Afri Budi Cahyanto sebagai tersangka kasus dugaan suap proyek di Basarnas.

Baca Juga: Kunci Jawaban Game Words of Wonders (WOW) Teka-teki Harian Tanggal 30 Juli 2023

Kemudian, TNI menyatakan keberatan atas penetapan tersangka tersebut.

"Dari tim kami terus terang keberatan itu ditetapkan sebagai tersangka, khususnya yang militer, karena kami punya ketentuan sendiri, punya aturan sendiri," kata Danpuspom TNI Marsda TNI Agung Handoko, Jumat 28 Juli 2023.

Dia mengaku mengirimkan tim ke KPK untuk berkoordinasi setelah menerima informasi KPK melakukan OTT terhadap sejumlah orang terkait kasus suap proyek di Basarnas.

Baca Juga: Kunci Jawaban Game Sudoku Puzzle Harian Tanggal 30 Juli 2023, Tingkat Mudah dari GamoVation

Ia mengatakan saat tim TNI mendatangi KPK, Letkol Afri sudah berada di KPK.

Menurut dia, ada kesepakatan bahwa proses hukum Marsdya Henri maupun Letkol Afri akan ditangani Puspom TNI.***

Halaman:

Editor: Dudih Yudiswara

Sumber: antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah