Inilah Rekor 9 Kali Pertemuan Persib Vs Madura United yang akan Bertanding Jumat 20 Januari Pukul 18:30 WIB

19 Januari 2023, 20:56 WIB
Persib Bandung siap melawan Madura United Jumat 20 Januari 2023 di kandang lawan dengan semangat merebut poin penuh /Instagram @persib/


HaiBandung - Laga Persib Bandung Vs Madura United pada pekan ke-19 BRI Liga 1 2022-2023, akan digelar di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Madura, Jumat, 20 Januari 2023 pukul 18.30 WIB.

Pertandingan Persib Bandung Vs Madura United ini banyak dinantikan pecinta sepakbola tanah air.

Pasalnya baik Persib Bandung maupun Madura United, sama-sama menghuni papan atas klasemen sementara BRI Liga 1. Ditambah lagi performa ciamik Perib Bandung yang tak terkalahkan dalam 10 kali pertandingan terakhir di BRI Liga 1.

Sekarang ini Persib Bandung berada di urutan ke lima klasemen sementara BRI Liga 1 dengan koleksi poin 33 dari 17 kali bertanding. Sementara itu, Madura United berada di urutan ke dua dengan koleksi poin 36 dari 18 kali bertanding.

Baca Juga: Tak Disangka, Beginilah Penampakkan Rumah yang Dijadikan Pabrik Sabu-sabu di Ciwidey Bandung

Menurut catatan, Persib Bandung dan Madura United telah bertemu sembilan kali sejak Liga 1 digelar 2017 lalu. Dalam sembilan kali pertemuan tersebut, Persib Bandung memang memiliki rekor buruk. Tim Maung Bandung hanya mengoleksi dua kali kemenangan dan dua kali imbang melawan Madura United

Sementara Madura United, berhasil meraih kemenangan sebanyak lima kali, imbang dua kali dan hanya kalah dua kali.

Namun dengan doa bobotoh, semangat pantang menyerah para pemain kemudian dilengkapi teknik bermain di bawah asuhan Luis Milla, Persib sekarang bukan yang dulu.

Sejak dilatih pelatih Spanyol tersebut, Tim Maung Bandung menjelma menjadi tim yang tak terkalahkan.

Baca Juga: Keluarga Yosua Kecewa Richard Eliezer Dituntut 12 Tahun, Begini Jawaban Kejaksaan Agung

Berikut ini rekor sembilan kali pertemuan Persib Bandung dengan Madura United sejak Liga 1 digelar:

1. 9 Juli 2017 di Stadion Gelora Bangkalan: Persib 1- 3 Madura United.

2. 19 Oktober 2017 di Stadion Si Jalak Harupat Soreang: Persib 0-0 Madura United.

3. 4 Mei 2018 di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan Pamekasan: Persib 1- 2 Madura United.

4. 9 Oktober 2018 di Stadion Batakan Balikpapan: Persib 1-2 Madura United

5. 23 Juni 2019, di Stadion Si Jalak Harupat Soreang: Persib 1-1 Madura United

6. 5 Oktober 2019 di Gelora Bangkalan Madura: Persib 1- 2 Madura United.

Baca Juga: Kejaksaan Agung Buka Suara Soal Tuntutuan 12 Tahun untuk Richard Eliezer yang Banyak Dipertanyakan

7. 4 Desember 2021, di Stadion Manahan Solo: Persib 1-0 Madura United.

8. 13 Maret 2022, di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Den Pasar: Persib 3-2 Madura United

9. 30 Juli 2022 di Stadion GBLA Bandung: Persib 1-3 Madura United.

Itulah rekor sembilan kali pertemuan Persib Vs Madura United sejak Liga 1 bergulir.

Akankah Persib memperbaiki rekor buruk menghadapi Madura United sekaligus mempertahankan status tak terkalahkan sejak diasuh Luis Milla, kita lihat nanti.***

Editor: Lana Filana

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler