Addin Jauharuddin Kader NU Asal Cirebon Gantikan Yaqut Cholil Qoumas Jadi Ketua Umum GP Ansor

- 3 Februari 2024, 11:15 WIB
Yaqut Cholil Qoumas menyerahkan bendera kepada Ketum GP Ansor baru Addin Jauharuddin
Yaqut Cholil Qoumas menyerahkan bendera kepada Ketum GP Ansor baru Addin Jauharuddin /Kemenag/

HaiBandung - Addin Jauharuddin kader NU asal Cirebon, Jawa Barat, terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda (GP) Ansor periode 2024-2029 menggantikan Yaqut Cholil Qoumas yang kini jadi Menteri Agama.

Addin Jauharuddin terpilih pada Kongres XVI GP Ansor yang berlangsung Jumat, 2 Februari 2024 di KM Kelud saat pelayaran dari Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta menuju Pelabuhan Tanjung Emas Semarang.

Addin Jauharuddin menggantikan Yaqut Cholil Qoumas yang telah memimpin GP Ansor sejak 2016.

Usai terpilih secara aklamasi, Addin menyatakan siap melanjutkan estafet kepemimpinan Gus Yaqut.

Kongres XVI GP Ansor berlangsung digelar kader Ansor usai melaksanakan Salat Jum'at berjamaah di atas kapal sembari berjalan menuju Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang.

Baca Juga: Syarat Ajukan KUR BNI, Sangat Sederhana, Plafon Hingga Rp50 Juta Tanpa Agunan

Addin menyatakan ada dua bidang yang menjadi prioritasnya, yakni: pembangunan sumber daya manusia dan penguatan ekonomi kader Ansor.
Selain itu, dia juga akan tetap melanjutkan program-program yang telah dilaksanakan pendahulunya, yakni Gus Yaqut begitu ia disapa.

Baca Juga: Kabar Gembira, Kemenag Berikan Bantuan Operasional untuk Masjid, Segera Ajukan Proposal Ini Persyaratannya

"Juga akan melaksanakan, melanjutkan apa yang sudah dibangun Gus Ketum, Gus Yaqut," kata Addin, di KM Kelud, Jum'at (2/2/2024).

Halaman:

Editor: Lana Filana

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah