Anies Baswedan akan Diusung Kembali Jadi Gubernur DKI Jakarta

- 15 Maret 2024, 22:21 WIB
Anies Baswedan terbuka peluang diusung kembali menjadi calon Gubernur DKI Jakarta pada Pilkada 2024
Anies Baswedan terbuka peluang diusung kembali menjadi calon Gubernur DKI Jakarta pada Pilkada 2024 /

HaiBandung - Anies Baswedan terbuka peluang diusung kembali menjadi calon Gubernur DKI Jakarta pada Pilkada 2024.

Peluang Anies Baswedan menjadi calon Gubernur DKI diungkapkan oleh PKS (Partai Keadilan Sejahtera).

Ketua DPW PKS DKI Jakarta Khoirudin mengaku pihaknya sudah menyampaikan peluang tersebut kepada Anies Baswedan langsung usai pertemuan dengan petinggi partai-partai Koalisi Perubahan di NasDem Tower, Jakarta, Jumat, 15 Maret 2024.

Namun tentunya keputusan tersebut menunggu hasil Pemilu 2024 yang diumumkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

"Kami sungguh-sungguh berusaha untuk terus mempertahankan koalisi ini sampai pilkada yang akan mulai dari DKI dan mereka (di) DPRD DKI ini akan terus melakukan pertemuan," kata Khoirudin dikutip dari Antara.

Baca Juga: Ema Sumarna Mundur dari Sekda Kota Bandung Usai Jadi Tersangka KPK

Menurut Khoirudin, Anies merupakan aset untuk banyak orang terutama masyarakat Jakarta. Terlebih, PKS DKI Jakarta ingin mengokohkan kembali posisi Gubernur DKI Jakarta dalam ajang Pilkada 2024.

"Kita dari tiga partai Koalisi Perubahan, saya Ketua PKS DKI Jakarta ingin menguatkan kembali, ingin mengokohkan kembali untuk merebut Jakarta," katanya.

Khoirudin pun yakin PKS menjadi pemenang Pileg di DKI Jakarta dan bisa meraih 18 kursi di DPRD. Dengan raihan kursi sebanyak maka PKS pun bisa meraih kursi Ketua DPRD DKI.

Baca Juga: Siap-siap, Kemdikbud akan Buka Seleksi Guru PPPK dan Tenaga Adminstrasi Sekolah, Simak Jumlah Formasinya

Menurut Khoirudin, dengan adanya eksekutif dan legislatif bersatu maka perubahan Jakarta diharapkan bisa lebih baik karena dikuasai bersama.

Khoirudin juga menyampaikan, pertemuan partai-partai di Koalisi Perubahan juga mendiskusikan Rancangan Undang-Undang Daerah Khusus Jakarta (RUU DKJ) hingga Dewan Kawasan Aglomerasi.

Halaman:

Editor: Lana Filana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x