Terungkap, Solihin Bunuh 8 dari 9 Korban Kasus Serial Killer, Polisi Ungkap Peran Wowon dan Dede Solehudin

28 Januari 2023, 20:25 WIB
Inilah wajah tiga tersangka serial killer yang menghabisi 9 nyawa. dari kiri: Solihin, Wowon Erawan dan Dede Solehudin /Istimewa/

HaiBandung - Kasus serial killer di Bekasi dan Cianjur yang mengorbankan sembilan nyawa, sekarang ini makin terang benderang.

Kasus serial killer tersebut melibatkan tiga tersangka yaitu Wowon Erawan alias Aki Banyu, Solihin alias Duloh alias Aki Soleh, dan Dede Solehudin adik dari Wowon.

Peran ketika tersangka dalam kasus serial killer itu pun kini tergambarkan.

Yang mengejutkan, dari sembilan korban yang mereka bunuh, delapan di antaranya dibunuh oleh Solihin alias Duloh alias Aki Soleh.

Sementara Wowon Erawan alias Aki Banyu, selain otak dari kasus serial killer tersebut, juga sebagai pihak yang mendanai pembunuhan.

Baca Juga: Isra Miraj 1444/2023 Kapan Tiba? Apakah Libur Tidak? Berikut Daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2023

Direktur Kriminal Umum (Dirkrimum) Polda Metro Jaya Kombes Pol Hengki Haryadi, S.I.K., M.H., menerangkan, penegakan hukum terhadap kasus serial killer dengan korban sembilan orang itu adalah bagian dari misi kemanusiaan.

Kombes Pol Hengki mengimbau agar masyarakat bisa mengambil pelajaran dari kasus serial killer ini.

“Jangan sampai di kemudian hari ada ada korban berikutnya di luar kejadian ini. Bahkan, ada modus pembunuhan seperti ini lagi,” ucap Kombes Pol Hengki Haryadi, dikutip dari PMJ News, Sabtu, 28 Januari 2023.

Ia menambahkan, dalam kasus serial Killer tersebut, pihaknya telah memeriksa 14 orang saksi. Dan sekarang ini polisi tengah menelusuri jejak digital Wowon Erawan alias Aki Banyu yang merupakan otak dari semua pembunuhan tersebut.

Baca Juga: PDI Perjuangan Menolak Usulan Kenaikan Biaya Haji 2023 dari Kemenag

Berikut ini peran masing-masing tersangka dalam kasus serial killer tersebut"

Wowon Erawan

Wowon Erawan alias Aki Banyu merupakan otak pelaku pembunuhan yang menghabisi sembilan nyawa tersebut.

Ia mencari korban yang ingin kaya. Kemudian ia memerintahkan dua tersangka lainnya, Solihin dan Dede Solehudin, untuk melakukan pembunuhan tiga korban di Bekasi. Ia juga yang mendanai aksi pembunuhan.

Solihin

Solihin yang sehari-hari dikabarkan sebagai penjual cingcau di Ciketing Udik ini, ternyata memiliki banyak nama panggilan. Ia dipanggil Duloh dan juga Aki Soleh.

Dalam kasus pembunuhan di Bekasi, Solihin berperan sebagai pencari rumah kontrakan untuk tempat eksekusi.

Solihin juga yang menyuruh pelaku Dede Solehudin menggali lubang untuk mengubur para korban.

Baca Juga: Cerita Tukang Nasi Uduk Setelah Bekerja di Raffi Ahmad, Bisa Umrah, Rumah dan Mobil pun Bagus

Kemudian Solihin mengantar para korban pindah dari Cianjur ke rumah kontrakan di Bekasi.

Ia juga yang membeli dan meracik racun ke dalam kopi untuk para korban.

Dari hasil pengungkapan pihak kepolisian, delapan dari sembilan korban kasus serial killer ini dieksekusi oleh Solihin.

Dede Solehudin

Dede Solehudin adalah adik Wowon. Dalam kasus pembunuhan di Bekasi ia adalah penggali lubang untuk mengubur para korbannya.

Ia juga membeli kopi saset untuk dicampur dengan racun.

Kemudian Dede juga membantu Solihin menyeduh kopi dan mencampurkan racun yang disuguhkan kepada korban.

Dalam kasus serial ini, Dede juga berperan sebagai pengambil uang dari para korbannya.

Itulah peran ketiga tersangka dalam kasus serial killer di Bekasi dan Cianjur. Ketiganya dijerat Pasal 340, 338 dan 339 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) terkait pembunuhan berencana dengan ancaman hukuman mati.***

Editor: Lana Filana

Sumber: PMJ News Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler