Mengenal Maskapai Smart Aviation, Pemilik Pilatus yang Jatuh di Tarakan: Kalahkan Susi Air di Indonesia Timur

11 Maret 2024, 11:18 WIB
Pongky Majaya pemilik maskapai penerbangan Smart Aviation /Instagram @smart.cakrawala.aviation/

HaiBandung - Pesawat Pilatus PC-6 Porter PK-SNE yang jatuh di Binuang, Tarakan, Kalimantan Utara merupakan pesawat milik maskapai penerbangan Smart Aviation atau PT Smart Cakrawala Aviation.

Kantor pusat Smart Aviation beralamat di Gedung Smart Deal Lt. 4 Jl. Cideng Timur No. 16 A Jakarta Pusat.

Diketahui, Smart Aviation adalah maskapai penerbangan milik Pongky Majaya. Perusahaan ini mengalahkan Susi Air milik mantan Menteri Kelautan Susi Pujiastuti asal Pangandaran, dalam tender penerbangan di wilayah Indonesia Timur pada tahun 2022 lalu.

Pongky Majaya sendiri merupakan pengusaha yang awalnya terjun di bidang keuangan. Ia pemilik PT Dinamis Citra Swakarsa, perusahaan di bidang layanan penukaran mata uang di Jakarta.

Baca Juga: Biodata Pilot M Yusuf, Korban Selamat Jatuhnya Pesawat Pilatus di Binuang, Berikut Nama Istri dan Anak

Diketahui juga, maskapai penerbangan Smart Aviation merupakan pemenang tender penerbangan perintis di wilayah Selatan Papua Kabupaten Merauke di tahun 2023, juga menggantikan Susi Air yang telah 10 tahun menguasai penerbangan perintis di Papua Selatan.

Pergantian Susi Air ke Smart Aviation dalam layanan transportasi udara di Papua sempat diumumkan Pemkab Merauke tahun 2023 lalu.

"Setelah dilelang, tahun ini yang menang tender adalah Smart Aviation, Susi Airnya kalah," terang Kepala UPBU Bandara Mopah Merauke, Thomas Alfa Edison Pepuho, dikutip dari merauke.go.id, Senin, 11 Maret 2024.

Baca Juga: Kemenag: Sidang Isbat Penting karena Indonesia bukan Negara Agama atau Sekuler

Layanan Smart Aviation di bidang transportasi udara, di antaranya charter VIP, kargo dan penumpang, patroli udara dan operasi modifikasi udara.

Untuk menjalankan usahanya, Smart Aviation memiliki tiga pangkalan penerbangan yaitu di Singkawang (Kalimantan Barat), Nabire (Papua) dan Pantai Indah Kapuk (Jakarta).

Smart Aviation juga pemenang kontrak penyaluran BBM satu harga untuk wilayah Indonesia Timur.

Baca Juga: Sekeluarga Bunuh Diri Lompat dari Lantai 22 Apartemen di Jakarta Utara

Dikutip dari akun Instagramnya, perjanjian distribusi BBM satu harga ini ditandatangani PT Smart cakrawala Aviation dan PT Pertamina Patra Niaga melalui Patra Logistik untuk distribusi BBM satu harga ke daerah 3T Krayan, Kalimantan Utara.

Itulah profil Smart Aviation, pemilik pesawat Pilatus PC-6 Porter PK-SNE yang jatuh di Binuang, Tarakan, Kalimantan Utara.***

Editor: Lana Filana

Tags

Terkini

Terpopuler