Pasar Krearif Bandung Store di Braga City Walk Hadirkan 15 UKM di Kota Bandung

- 24 Juni 2024, 06:23 WIB
Pasar Krearif Bandung Store di Braga City Walk, Kota Bandung.
Pasar Krearif Bandung Store di Braga City Walk, Kota Bandung. /bandung.go.id/

HaiBandung - Pemkot Bandung kembali menghadirkan Pasar Krearif Bandung Store bertempat di Braga City Walk, Kota Bandung.

Pusat perbelanjaan lokal asli Kota Kembang ini hadir di Braga City Walk berkat kerjasama Dekranasda Kota Bandung bersama Dinas Perdagagan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Bandung.

Sebelumnya, Pasar Kreatif Bandung Store di Kota Bandung telah hadir di PVJ mal, Festival Citylink dan Trans Studio mal, dan Pullman Hotel.

Baca Juga: Kunci Jawaban Game Words of Wonders (WOW) Teka-teki Harian Tanggal 24 Juni 2024

Pasar Kreatif Bandung Store di Braga City Walk ini menghadirkan 15 pelaku usaha kecil, dan menengah (UKM) mulai dari fesyen, kuliner hingga kraft.

Sebanyak 15 tenan tersebut di antarnya, Lady Dahlia, Neu Men, Silmaa, Mutche, Moeti Butik, Mdm Butik, Natakusae, Mouva, Rie Hijab, Mr. Koelit, Yanna Jewerly dan Poppetite.co dan Salmahira Basics.

Sementara untuk kuliner hadir juga Cho Cweet, Nominomo Yoghurt dan Cuanki Gahar.

Baca Juga: PKS Ajukan Sohibul Iman untuk Calon Gubernur DKI Jakarta Pilkada 2024

Peresmian store ini pun langsung secara seremonial oleh Penjabat Ketua Dekranasda Kota Bandung, Linda Nurani Hapsah dan Ketua Harian Dekranasda Kota Bandung, Ronny A. Nurudin.

Halaman:

Editor: Dudih Yudiswara

Sumber: bandung.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah