Warga Margahayu Raya Barat Menjerit, Janji Perumda Tirtawening Kota Bandung tak Bisa Dipegang

- 23 September 2023, 15:02 WIB
Ilustrasi. Pelanggan Perumda Tirtawening Kota Bandung di Margahayu Raya Barat, Kota Bandung, merasa kecewa dengan perubahan jadwal pengaliran air.
Ilustrasi. Pelanggan Perumda Tirtawening Kota Bandung di Margahayu Raya Barat, Kota Bandung, merasa kecewa dengan perubahan jadwal pengaliran air. /pexels.com/

HaiBandung - Pelanggan Perumda Tirtawening Kota Bandung di Margahayu Raya Barat, Kota Bandung, merasa kecewa dengan perubahan jadwal pengaliran air.

Pada Jumat 22 September 2023, mereka menerima pengumuman dari Perumda Tirtawening. Pihaknya akan melakukan perubahan giliran menjadi 24 jam, dari sebelumnya pukul 13.00 sampai 07.00, menjadi dari pukul 06.00 sampai 06.00.

Pengaturan giliran tersebut dilakukan Perumda Tirtawening dari pintu air di Mandala, Jalan Kiaracondong, Kota Bandung.

Namun, sejumlah pelanggan Perumda Tirtawening di Margahayu Raya Barat, Kota Bandung, mengungkapkan ketidakpuasan mereka atas pengaturan giliran tersebut. Pasalnya, hingga pukul 11.00 pun pasokan air nihil, bikin para pelanggan di sana mengalami kesusahan.

Baca Juga: Misteri Penyakit Parkinson pada Satu Keluarga di Cianjur, Tim Penelitian Dibentuk untuk Mengungkapnya

"Kemungkinan banyak yang memerlukan air, karena sampai pukul 11:00 air tidak ngocor juga yang dikira janji PDAM yang mulai pukul 06:00 ternyata nihil," kata warga kompleks perumahan Margahayu Raya Barat, Yus Adang, kepada Hai Bandung, Sabtu 23 September 2023.

"Iya... ga ada," ujar Ibu Henny.

Hal ini bukan hanya memicu rasa kecewa tapi juga ketidakpercayaan mereka terhadap Perumda Tirtawening.

Halaman:

Editor: Rakhmat Margajaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x