Heboh Wabup Rokan Hilir Tertangkap dengan Wanita di Hotel, Foto Pejabat Cantik di Dispenda Rokan Hilir Beredar

27 Mei 2023, 08:15 WIB
Kiri: Wakil Bupati Rokan Hilir, Provinsi Riau, Sulaiman. Kanan Dona Ratna Sari, Kabid Pengendalian dan Penerimaan Pendapatan di Dispenda Kabupaten Rokan Hilir /Kolase/

HaiBandung - Wakil Bupati Rokan Hilir, Provinsi Riau, Sulaiman, tertangkap polisi operasi pekat sedang berduaan di kamar hotel dengan seorang wanita yang bukan istrinya.

Adapun wanita yang berduaan dengan Wakil Bupati Rokan Hilir tersebut berinisial DRS, seorang ASN pejabat eselon III di Pemkab Rokan Hilir.

Jabatan wanita itu adalah Kabid Pengendalian dan Penerimaan Pendapatan di Bapenda Kabupaten Rokan Hilir.

Kini Wakil Bupati Rokan Hilir Sulaiman dan wanita itu masih dimintai keterangan di Polda Riau.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Riau, Kombes Pol Asep Darmawan mengungkapkan, wanita yang kedapatan bermalam satu kamar di hotel dengan Sulaiman adalah Kabid Pengendalian dan Penerimaan Pendapatan di Bapenda Kabupaten Rokan Hilir.

Baca Juga: Rencana Pembentukan DOB Kabupaten Bandung Timur Kembali Dibahas, Meliputi Kecamatan Mana Saja?

"Mereka berdua di kamar hotel. Kabid Pengendalian dan Penerimaan Dispenda Kabupaten Rohil, DRS," kata Asep Darmawan Jumat, 26 Mei 2023 kemarin.

Asep menambahkan, Sulaiman dan DRS ditangkap sekira pukul 23.10 WIB ketika berada di Kamar 721 Hotel Premiere Jl. Jend. Sudirman Kota Pekanbaru.

Terkait dengan inisial DRS yang diungkapkan pihak kepolisian, netizen ramai-ramai menyerbu akun Instagram Dona Ratna Sari.

Baca Juga: Ibunda Anggota DPR RI Dibunuh di Rumahnya di Indramayu, Terduga Pelaku Ditangkap di Bandung

Secara kebetulan, Kabid Pengendalian dan Penerimaan Pendapatan di Dispenda Kabupaten Rokan Hilir bernama Dona Ratna Sari (DRS).

Kini foto-foto Dona Ratna Sari pun beredar di media sosial diunggah para netizen.

Melihat fotonya, Kabid Pengendalian dan Penerimaan di Dispenda Kabupaten Rokan Hilir ini memang rupawan.

Baca Juga: Klarifikasi Sesama WNI di Jepang Soal Viralnya Informasi 8 WNI Dideportasi: Bukan karena Nembak Shinkansen!

Salah satu foto Dona Ratna Sari diunggah oleh akun Twitter @jerukmanis.

Dalam foto tersebut tampak Dona mengenakan seragam PNS biru, sedang tersenyum dengan tangan seperti memberi kode sesuatu.

Tapi apakah benar DRS yang bersama Wakil Bupati Rokan Hilir tersebut Dona? Polisi belum menjelaskan.***

Editor: Lana Filana

Tags

Terkini

Terpopuler