Nilai Core di Luar Harapan, Penambang Kripto Ini Pantang Mundur

11 Februari 2023, 17:02 WIB
Pada saat open mainet, nilai Core mengecewakan banyak penambang. Namun, mereka akan terus menambang kripto-kripto lain. /Twitter/

HAI BANDUNG - Banyak penambang Core yang akhirnya merasa kecewa.

Pasalnya, harapan mereka menjadi sultan, setelah menambang Core sekian lama itu kandas.

Core, kripto yang digadang-gadang pada saat open mainet bernilai minimal USD10000 itu, realisasinya sungguh jauh dari harapan.

Baca Juga: Apa Golongan Darah Anda, Inilah Kepribadian Anda, Tapi...

Pada saat open mainet, Rabu 8 Februari 2023, pukul 19.00 WIB, Core hanya berkisar USD4 hingga USD6.

"Bahkan hari ini nilai Core susut lagi hingga USD3, " kata Firman kepada Hai Bandung, Sabtu 11 Februari 2023.

Warga Kota Bandung itu benar-benar merasa kecewa, karena ia telah menaruh harapan besar pada penambangan Core yang telah ditempuhnya.

Baca Juga: Jika Anda Menyukai Warna Putih, Inilah Kepribadian Anda

"Ya, belum waktunya jadi sultan, " ucap ayah tiga anak itu sambil terkekeh.

Ia menyadari dan belajar dari pengalaman tersebut, suara terbanyak itu belum tentu benar.

"Awalnya saya optimis karena orang-orang dari seluruh dunia mengatakan nilai Core akan berada di antara Ethereum dan Bitcoin, " tuturnya.

Baca Juga: Anies Baswedan Jelaskan Soal Isu Hutang Rp50 Miliar kepada Sandiaga Uno

Ternyata, jauh dari ekspektasi, nilai Core bagaikan bumi dan langit jika dibandingkan dengan Bitcoin.

Awalnya Firman yakin Core akan sehebat Ethereum atau Bitcoin pada saat open mainet, karena terpukau oleh namanya.

Ya, katanya, banyak orang bilang Core adalah turunan Bitcoin. Bahkan, kripto yang satu ini kerap disebut Satoshi Core.

Baca Juga: Ditahan Imbang Bali United, Ini Yang Dirasakan David da Silva

Seperti diketahui, Satoshi adalah nama samaran dari pencetus Bitcoin.

Terlepas dari nilai Core yang mengecewakan, Firman tetap respek pada koin yang telah ditambangnya itu.

Betapa tidak, Core yang telah ditambangnya benar-benar terdaftar di bursa kripto.

Baca Juga: Bismillah Icad Bebas, Dukungan untuk Richard Eliezer Terus Mengalir Jelang Sidang Putusan Rabu 15 Februari

"Lihat saja di OKX, " ucapnya.

Artinya, Firman mengatakan, Core bukan kripto bodong atau abal-abal. Bahkan Core yang telah ditambangnya sudah masuk dompet di MetaMask.

"Jumlah Core saya tidak banyak, cuma lima plus, " ujarnya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer Sabtu 11 Februari 2023 Hari Ini, Masalah yang Dihadapi Tak Sebesar Dugaan Anda

Jadi, Firman tak jera untuk menambang lagi kripto-kripto lainnya. ***

Editor: Rakhmat Margajaya

Sumber: Wawancara

Tags

Terkini

Terpopuler