Terungkap, Raffi Ahmad, Menteri BUMN Erick Thohir dan Kaesang Pangarep Ternyata Tiga Sahabat

30 Januari 2023, 15:27 WIB
Hubungan binis menyatukan Raffi Ahmad, Erick Thohir dan Kaesang Pangarep dalam jalinan persahabatan /Kolase/

HaiBandung - Terungkap, Raffi Ahmad, Menteri BUMN Erick Thohir dan putra bungsu Presiden Jokowi Kaesang Pangarep ternyata merupakan tiga sahabat.

Persahabatan antara Raffi Ahmad dengan Erick Thohir tampak jelas ketika Menteri BUMN tersebut mencalonkan diri menjadi Ketua Umum PSSI beberapa waktu lalu.

Raffi Ahmad ikut mengantar Erick Thohir ke Kantor PSSI ketika melakukan pendaftaran calon Ketua Umum bersama tokoh pesepakbolaan nasional lainnya, di antaranya Teddy Tjahjono dari Persib Bandung dan Kaesang Pangarep dari Persis Solo.

Raffi Ahmad pun tampak begitu bersemangat mengusung pencalonan Menteri BUMN Erick Thohir menjadi Ketua Umum PSSI.

Baca Juga: 3 Zodiak Beruntung di Minggu Pertama Februari 2023, Rezeki Berlimpah, Kehidupan Menyenangkan

Sementara hubungan dekat Raffi Ahmad dengan Kaesang Pangarep, tampak ketika putra bungsu Presiden Jokowi itu menikah dengan gadis pilihannya Erina Gudono pada Minggu 11 Desember 2022 lalu.

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang ikut hadir, disambut hangat oleh pihak pengantin, termasuk Presiden Jokowi.

Bahkan keluarga Jokowi dan pihak pengantin, sempat meminta berfoto bersama dengan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

Baca Juga: Inilah Biaya Pengobatan Jenis Kecelakaan Lalu Lintas yang Ditanggung dan Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan

Rekan bisnis

Persahabatan Raffi Ahmad dengan Erick Thohir dan Kaesang Pangarep terjalin lewat binis.

Hubungan persahabatan antara Raffi Ahmad dengan dengan Erick Thohir terjalin lewat NOICE.

NOICE adalah startup yang berfokus dalam platform konten audio yang didirikan tahun 2018.

NOICE berada di bawah PT Mahaka Radio Integra Tbk (MARI) milik Erick Thohir yang kantornya beralamat di Jl. H. R. Rasuna Said No.Kav. 04, Kuningan Timur, Jakarta Selatan.

Dalam kerjasama yang dibangun pada Februari 2022 ini, RANS Entertainment milik Raffi Ahmad menggelontorkan dana ke pihak MARI untuk membangun NOICE senilai Rp35,75 miliar.

MARI sendiri mengoperasikan sejumlah radio di antaranya Gen GM, Kiss FM, Jak FM, Mustang FM, dan sebagainya.

Baca Juga: Ini Identitas Anggota TNI dan 3 Anggota Polri yang Hanyut di Sungai Digul, 1 Meninggal Dunia 3 Hilang

Sementara jalinan bisnis antara Raffi Ahmad dengan Kaesang Pangarep terbangun karena putra bungsu Jokowi tersebut menjadi Komisaris Utama di RANS Entertainment.

Diketahui, RANS Entertainment yang didirkan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina pada tahun 2017 tersebut kini memayungi berbagai anak usaha, di antaranya RANS music, PowerRANSgers, RANS Esport, Mylk, RANS Zoo, dan RANS Animation Studio.

Kemudian ada juga dua klub olahraga yaitu RANS Nusantara FC dan RANS PIK Basketball. Jumlah karyawan RANS Entertainment kini sekitar 200 orang.

Penunjukkan Kaesang Pangarep menjadi Komisaris Utama tersebut dilakukan ketika RANS Entertainment bekerjasama dengan Grup Emtek tahun 2021 lalu.

Grup Emtek adalah perusahaan yang menaungi Indosiar, SCTV dan Vidio.

Itulah hubungan Raffi Ahmad dengan Menteri BUMN Erick Thohir dan putra bungsu Presiden Jokowi Kaesang Pangarep.***

Editor: Lana Filana

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler