Tanah di Rongga Bandung Barat Terbelah, Bangunan SDN Babakan Talang 1 Ambruk

- 29 Februari 2024, 13:32 WIB
Tanah di Kampung Cigombong, Desa Cibedug, Kecamatan Rongga, Kabupaten Bandung Barat terbelah mengakibatkan bangunan SDN Babakan Talang 1 ambruk, Kamis, 29 Februari 2024
Tanah di Kampung Cigombong, Desa Cibedug, Kecamatan Rongga, Kabupaten Bandung Barat terbelah mengakibatkan bangunan SDN Babakan Talang 1 ambruk, Kamis, 29 Februari 2024 /

HaiBandung - Bencana pergerakan tanah di Kampung Cigombong, Desa Cibedug, Kecamatan Rongga, Kabupaten Bandung Barat, akhirnya membuat bangunan SDN Babakan Talang 1 ambruk, Kamis, 29 Februari 2024.

Detik-detik ambruknya bangunan SDN Babakan Talang 1 di Bandung Barat akibat pergerakan tanah tersebut terekam kamera warga.

Selain megeluarkan bunyi "drakk' yang cukup keras, ambruknya bangunan SDN Babakan Talang 1 di Bandung Barat itu pun memunculkan kepulan debu mirip asap bom.

Tak ada korban dalam peristiwa tersebut sebab bangunan yang roboh dalam keadaan kosong.

Pasalnya, sudah beberapa hari siswa SDN babakan Talang 1 yang menghuni bangunan yang pada Kamis pagi roboh tersebut, diungsikan ke bangunan milik Madrasah Tsanawiyah.

Baca Juga: Video Suami Istri Halal Tukar Pasangan Dibuat Dukun Samsudin di Jawa Barat, Berikut Ini Penjelasan Kemenag

Camat Rongga Ilman Suherlan membenarkan adanya kejadian tersebut. Ia mengatakan, pergerakan tanah di Kampung Cigombong, Desa Cibedug sudah berlangsung sejak beberapa hari lalu.

Pergerakan tanah tersebut mengakibatkan tanah terbelah yang kian hari rekahannya kian melebar.

Rekahan tanah memanjang puluhan meter dan di antaranya melintasi bangunan SDN Babakan Talang 1.

Halaman:

Editor: Lana Filana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x