Ridwan Kamil Sebutkan Sosok Penjabat Gubernur Jabar

- 8 Juni 2023, 22:38 WIB
Gubernur Jabar Ridwan Kamil sebutkan sosok yang bakal menggantikannya sebagai penjabat (Pj) Gubernur Jabar.
Gubernur Jabar Ridwan Kamil sebutkan sosok yang bakal menggantikannya sebagai penjabat (Pj) Gubernur Jabar. /

HaiBandung - Gubernur Jabar Ridwan Kamil hanya mempunyai waktu tiga bulan untuk menyelesaikan pekerjaan yang tertunda karena pandemi Covid-19.

Ridwan Kamil yang terpilih menjadi Gubernur Jabar pada pilgub 2018, masa jabatannya akan berakhir pada 5 September 2023.

Untuk itu, Ridwan Kamil sebelum mengakhiri tugas sebagai Gubernur Jabar, mengharapkan kepada ASN di Pemprov Jabar untuk tetap semangat.

Baca Juga: Kunci Jawaban Game Sudoku Teka-teki Harian Tingkat Mudah dari Sudoku.Com, Kamis 8 Juni 2023

Kepada ASN, Ridwan Kamil berpesan tidak menurunkan semangat kerjanya dan menyambut Penjabat (Pj) Gubernur Jabar yang bakal menggantikannya.

"Yang saya tahu, yang dinominasikan banyak, saya tidak bisa sebutkan. Tapi poinnya siapa pun itu, yang ditentukan nanti keputusan dari pusat, saya titip ke ASN untuk diterima dengan baik, etos kerjanya dijaga dengan baik," ungkapnya.

"Jawa Barat selama lima tahun prestasinya ada 520-an penghargaannya, berarti ada 520-an perubahan yang dinilai signifikan," katanya.

Baca Juga: Kunci Jawaban Game Words of Wonders (WOW) Teka-teki Harian, Kamis 8 Juni 2023

Menyinggung sisa waktu tiga bulan masa jabatannya sebagai Gubernur Jabar, Ridwan Kamil memanfaatkannya fokus membuat jalan-jalan di Jabar teraspal sepenuhnya.

Menurut Ridwan Kamil, proses pengaspalan jalan akan gencar dilakukan pada akhir 2023 hingga 2024.

"Sampaikan kepada masyarakat, fokus di 2023 akhir dan 2024 akan mengalokasikan dan merencanakan pengaspalan jalan di seluruh Jabar, katanya, Kamis 8 Juni 2023.

Baca Juga: Pakar Politik Sarankan Ganjar Pranowo Gandeng Ridwan Kamil di Pilpres 2024, Membidik Suara di Jawa Barat

Ridwan Kamil mengatakan proses perbaikan dan perawatan jalan di Jabar sempat tertunda gegara pandemi Covid-19.

Karena itu, setelah pandemi, Ridwan Kamil memastikan anggaran untuk infrastruktur kembali bisa dialokasikan.

"Karena kan kita hilang Rp 10 triliun di saat Covid-19 yang membuat pengerjaan perawatan rutin jalan memang agak tertunda. Tapi karena Covid-19 sudah lewat, anggaran untuk infrastruktur jalan bisa diselenggarakan lagi secara maksimal," ujarnya.

Baca Juga: Ridwan Kamil Ternyata Masuk dalam Daftar 10 Nama Bakal Cawapres untuk Ganjar Pranowo

Ridwan Kamil menuturkan, jalan provinsi yang dalam kondisi kurang baik hanya tersisa sepanjang 50 kilometer.

Untuk itu, ditargetkan perbaikan jalan yang tersebar di kabupaten dan kota di Jabar selesai pada awal 2024.

Diketahui, Pemprov Jabar di bulan Juni 2023, mengerjakan 45 proyek jalan provinsi yang tersebar di sejumlah kabupaten/kota.

Baca Juga: Perhatikan 4 Pantangan Ini bagi Pj Guberbur Jabar yang Menggantikan Ridwan Kamil

Dalam proyek tersebut termasuk mengoordinasikan perbaikan dan pengerjaan jalan-jalan kabupaten dan kota yang menjadi kewenangan bupati dan walikota.

Ridwan Kamil mengaku tetap semangat berkhidmat untuk masyarakat Jabar.

Kendati tugasnya sebagai Gubernur Jabar bersama Wagub Uu Ruzhanul Ulum tinggal 3 bulan lagi.***

Baca Juga: Ridwan Kamil Tak Diminati Bakal Capres karena Bukan 'Lajang', Prabowo Teratas Versi Y-Publica

Editor: Dudih Yudiswara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x