Elektabilitas Anies Baswedan di DKI Tertinggi dari 35 Nama yang Disurvei, Ini Penjelasan Indikator Politik

- 13 Mei 2023, 10:43 WIB
Elektabilitas Capres Anies Baswedan di DKI tertinggi menurut hasil survei Indikator Politik
Elektabilitas Capres Anies Baswedan di DKI tertinggi menurut hasil survei Indikator Politik /Tangkapan layar YouTube Merry Riana/

HaiBandung - Elektabilitas Anies Baswedan tertinggi di DKI Jakarta dari 35 nama yang disurvei oleh lembaga survei Indikator Politik.

Tingginya elektabilitas Anies Baswedan di DKI Jakarta dari 35 nama yang disurvei tersebut, diungkapkan Burhanuddin Muhtadi ketika merilis hasil survei lembaga survei Indikator Politik yang dipimpinnya, Kamis 11 Mei 2023.

Dari 35 nama yang dicantumkan dalam survei, Anies Baswedan menjadi pilihan sebagian besar responden.  

Burhanuddin mengatakan, pertanyaan dalam survei adalah: Jika pemilihan presiden diadakan sekarang, siapa yang akan Ibu/Bapak pilih sebagai presiden di antara nama-nama berikut?

"Hasilnya Anies Baswedan menjadi pilihan responden dari daftar 35 yang tercantum," ujar Burhanuddin Muhtadi dikutip dari Antara, Sabtu, 13 Mei 2023.

Burhanuddin menambahkan,  survei dilakukan pada 24 Februari - 3 Maret 2023 dengan melibatkan populasi seluruh warga negara Indonesia di DKI Jakarta yang punya hak pilih.

Baca Juga: Polisi Bekuk Oknum Pedagang Pakaian Pasar Cimol Gedebage Bandung yang Ancam Pelanggan dengan Senjata Tajam

Penarikan sampel menggunakan metode multistage random sampling dengan total sampel yang dianalisis sebanyak 2060 responden.

"Dengan asumsi metode simple random sampling, ukuran sampel basis sebanyak 820 responden memiliki toleransi kesalahan (margin of error) sekitar lebih kurang 3,5 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen," kata Burhanuddin Muhtadi dikutip dari Antara.

Pada simulasi 35 nama semi terbuka, Anies Baswedan dipilih oleh 35.7% responden. Di tempat kedua Ganjar Pranowo 28.3%, di tempat ketiga Prabowo Subianto 13.8%, sementara nama lain lebih rendah.

Halaman:

Editor: Lana Filana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x