Mengenal Wali Kota Bandung Yana Mulyana yang Terjaring OTT KPK, Putra Jenderal dan Pengusaha

- 15 April 2023, 08:06 WIB
Wali Kota Bandung Yana Mulyana terjaring OTT KPK pada Jumat 14 April 2023.
Wali Kota Bandung Yana Mulyana terjaring OTT KPK pada Jumat 14 April 2023. /Dok Humas Pemkot Bandung/

HaiBandung - Wali Kota Bandung Yana Mulyana terjaring operasi tangkap tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jumat 14 April 2023.

Tak cuma Wali Kota bandung Yana Mulyana, OTT KPK juga menangkap beberapa pihak.

Juru Bicara Penindakan dan Kelembagaan KPK, Ali Fikri mengatakan, OTT terhadap Wali Kota Bandung Yana Mulyana terkait dengan dugaan suap barang dan jasa di lingkungan Pemkot Bandung.

“Benar, KPK pada Jumat (14/4/2023) telah melakukan kegiatan tangkap tangan terhadap beberapa orang yang sedang melakukan tindak pidana korupsi,” kata Ali Fikri kepada wartawan Sabtu (15/4/2023).

Baca Juga: Tak Terbendung, Relawan Ganjar Pranowo Gelar Deklarasi Sabtu (15/4), Ini Penjelasan Ketua Umumnya

Ali menambahkan, Yana dan beberapa pihak yang ditangkap, diduga melakukan tindak pidana korupsi menerima suap.

Hingga Sabtu pagi ini, Yana dan beberapa pihak yang ditangkap masih diperiksa secara intensif oleh penyidik KPK.

Mengenal Yana Mulyana

Yana Mulyana menjabat Wali Kota Bandung menggantikan Oded M Danial yang meninggal dunia pada Desember 2021 lalu.

Yana yang awalnya Wakil Wali Kota kemudan dilantik menjadi Wali Kota pada Senin April 2022.

Halaman:

Editor: Lana Filana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x