Taklukkan PSS Sleman di GBLA, Persib Kembali ke Puncak Liga 1

- 5 Februari 2023, 17:14 WIB
Pemain Persib Bandung, Ciro Alves (kanan). Rekor baru, Persib belum pernah kalah lagi dalam 14 pertandingan sejak dilatih Luis Milla.
Pemain Persib Bandung, Ciro Alves (kanan). Rekor baru, Persib belum pernah kalah lagi dalam 14 pertandingan sejak dilatih Luis Milla. /Pikiran Rakyat/Armin Abdul Jabar

Kesulitan mencetak gol, Ricky Cawor dan kawan-kawan tak mengendurkan serangan. Tapi benteng pertahanan Persib masih terlalu kokoh untuk ditembus.

Memasuki menit ke 69 Klok kembali menekan dengan memberikan umpan kepada David da Silva. Namun tendangan David mengenai pemain belakang PSS Sleman.

Seto Nurdiantoro mencoba untuk menekan dari sayap dengan memasukkan Irkham Mila menggantikan Tuharea pada menit ke 71. Namun usahanya masih belum membuahkan hasil.

Dua pemain dimasukkan Luis Milla, Rezaldi Hehanussa masuk menggantikan Daisuki Sato dan Febri Hahriadi masuk mengganti Beckham Putra pada menit 73.

Dipercaya untuk kedua kalinya mendapat menit bermain, Rezaldi mendapat kesempatan melesatkan tendangan ke arah gawwang Sleman tapi bola mampu diamankan M. RIdwan.

Kali ini giliran Dedi Kusnandar ditarik digantikan Ricky Kambuaya dan pencetak dua gol Ciro alves digantikan Ferdiansyah Cecep pada menit 81.

Lima menit jelang berakhirnya pertandingan, para punggawa Persib memainkan ballposition. Namun pelatih asal Spanyol yang menukangi Persib masih berusaha untuk menambah gol dengan memasukkan Abdul Aziz dan menari Marc Klok. Begitu juga dikubu lawan, Manda Cingin masuk menggantikan Jihad Ayoub.

Peluang terkahir bagi tim tamu didapat dari tendangan penjuru Jonathan tapi masih bisa di tepis Teja Paku Alam. Skor 2-0 bertahan hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan. ***

Halaman:

Editor: Panji Qadhapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x