Jika Terpilih Jadi Ketum PSSI Erick Thohir akan Utamakan Kesejahteraan Wasit, Berapa Honor Wasit Liga 1?

- 11 Februari 2023, 18:25 WIB
Erick Thohir akan mengutamakan kesejehteraan wasit jika terpilih jadi Ketum PSSI
Erick Thohir akan mengutamakan kesejehteraan wasit jika terpilih jadi Ketum PSSI /Instagram @teddy.tjahjono/

"Kalau para pengurus cari makan di PSSI apalagi dengan mengatur-atur pertandingan dan memotong sunatan atau ongkos tadi, itu yang harus kita lawan," kata Erick Thohir.

Lantas berapa gaji wasit di Indonesia?

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan sempat mengungkapkan gaji wasit Liga 1 2021/2022 setelah masuknya wasit tambahan.

Baca Juga: Nilai Core di Luar Harapan, Penambang Kripto Ini Pantang Mundur

Iriawan menyatakan, besarnya gaji wasit utama Rp10 juta per pertandingan, kemudian wasit kedua dan ketiga atau hakim garis Rp7,5 juta. Seelanjutnya wasit cadangan Rp5 juta. Wasit tambahan atau wasit kelima dan keenam atau Additional Assistant Referee (AAR) juga Rp5 juta sekali pertandingan.

"Saya samakan antara asisten wasit dengan wasit tambahan. Biar berputar begitu. Wasit utama Rp10 juta, hakim garis Rp7,5, dan wasit tambahan Rp5 juta," kata Iriawan ketika jumpa pers 9 Maret 2023.

Sementara dalam akun podcast Deddy Corbuzier, Iriawan menyebutkan, honor wasit Liga 1 Indonesia tersebut merupakan tertinggi di ASEAN.

"Mungkin di Asean yang paling tinggi kalau tidak salah," ujarnya.

Iriawan juga mengatakan, dana untuk menggaji wasit dan perangkat pertandingan lainnya berasal dari keuangan PSSI.***

Halaman:

Editor: Lana Filana

Sumber: Berbagai Sumber ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah