Andriani Atlet Asal Karawang Peraih 2 Medali Emas SEA Games 2023, Ditawari Masuk Polri

21 Mei 2023, 20:19 WIB
Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono mengunjungi Andriani, atlet kriket peraih 2 medali emas di SEA Games 2023 /Antara/

HaiBandung - Momen menyentuh terjadi ketika Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono mengunjungi Andriani, atlet kriket peraih 2 medali emas di SEA Games 2023.

Selain 2 medali emas, Andriani yang tinggal di Dusun Krajan, Desa Belendung, Kecamatan Klari, Kabupaten Karawang ini juga menyumbangkan medali perak pada SEA Games 2023.

Kapolres Karawang datang langsung ke rumah Andriani di Dusun Krajan untuk menyampaikan apresiasinya atas prestasi anak muda itu.

Dalam momen tersebut, mantan Kapolres Garut itu menawari Andriani masuk Polri dengan mengikuti seleksi Bintara.

Baca Juga: Mendapat Limpahan Pendukung Jokowi, Elektabilitas Prabowo Melesat Tinggalkan Ganjar dan Anies

"Andriani menorehkan prestasi membanggakan di ajang SEA Games Kamboja," jelasnya Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono Minggu Minggu, 21 Mei 2023, dikutip dari Antara.

Dalam pertemuan itu, Kapolres menyampaikan rasa bangganya terhadap Andriani.

Baca Juga: Tetap Teratas, Ridwan Kamil Disukai Simpatisan Semua Capres, Inilah Hasil Survei Capres Terbaru

Andriani sendiri sempat diarak oleh warga desanya berkeliling kampung dengan menggunakan ribuan kendaraan bermotor pada Kamis 18 Mei 2023 lalu.

Hal itu dilakukan ketika sang atlet baru saja tiba di kampungnya.

Ribuan kendaraan bermotor konvoi mengiring sang pahlawan olahraga asal Desa Belendung.

Baca Juga: Perempuan Pelaku Video Syur di Perkebunan Teh Ciwidey Bandung Ditangkap, Kini Masih Diperiksa Intensif

Kepala Desa Belendung, Yayan Sopian, menyampaikan, kegiatan spontan dilakukan karena sangat bangga dengan Andriani yang telah merebut emas di SEA Games 2023 Kamboja.

Andriani berdiri di mobil sambil menunjukkan medali yang diraihnya di ajang SEA Games 2023 di Kamboja.***

Editor: Lana Filana

Tags

Terkini

Terpopuler