Kemenag Buka Seleksi Petugas Haji 1445 H, Kapan dan Berapa Honornya?

- 29 November 2023, 19:45 WIB
Kemenag akan segera membuka seleksi petugas haji 1445 Hijriyah
Kemenag akan segera membuka seleksi petugas haji 1445 Hijriyah /kemenag.go,id/

HaiBandung - Kementerian Agama (Kemenag) akan menggelar seleksi petugas haji atau Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH).

Petugas haji diperlukan untuk mempersiapkan operasional penyelenggaraan ibadah haji 1445 Hijriah/2024 Masehi.

Ada tiga jenis petugas haji yang akan direkrut.

Pertama, petugas haji yang menyertai jamaah atau yang disebut dengan PPIH Kelompok Terbang (Kloter).

Kedua, petugas yang tidak menyertai jamaah calon haji atau yang disebut PPIH Arab Saudi (non kloter). Ketiga, petugas pendukung PPIH.

Lantas kapan seleksi petugas haji ini akan digelar?

Baca Juga: Mantan Wali Kota Bandung Yana Mulyana Dituntut 5 Tahun Penjara dan Membayar Uang Pengganti

Direktur Bina Haji Kemenag Arsad Hidayat mengatakan, seleksi petugas haji akan digelar pada Desember 2023.

"Proses seleksi ini akan digelar mulai akhir tahun dan diharapkan pada awal tahun 2024 sudah diperoleh daftar nama yang akan bertugas pada penyelenggaraan ibadah haji 1445 H," kata Arsad Hidayat di Jakarta Rabu, 29 November 2023 dikutip dari Antara.

Halaman:

Editor: Lana Filana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah