Presiden Jokowi akan Resmikan KCJB Whoosh 1 Oktober 2023, Tiket Sementara Berlakukan Tarif Diskon

- 27 September 2023, 16:28 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan resmikan pengoperasian Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) pada 1 Oktober 2023.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan resmikan pengoperasian Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) pada 1 Oktober 2023. /ANTARA/Fakhri Hermansyah/

HaiBandung - Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan resmikan pengoperasian Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) pada 1 Oktober 2023.

Rencana Presiden Jokowi akan resmikan pengoperasian KCJB yang bernama Whoosh pada 1 Oktober 2023 disampaikan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Panjaitan setelah rapat terbatas Integrasi Moda Transportasi Publik di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu 27 September 2023.

Setelah Presiden Jokowi resmikan KCJB Whoosh, kata Luhut, kereta selanjutkan akan mulai dapat digunakan oleh publik.

Baca Juga: Pandangan Bijak Ustadz Adi Hidayat tentang Si Kaya dan Si Miskin Saat Kematian

Sementara untuk harga tiket KCJB Whoosh, Luhut mengatakan kemungkinan akan juga diumumkan pada 1 Oktober 2023.

Menurut Luhut, Presiden Jokowi untuk tiket KCJB Whoosh akan memberikan tarif diskon dalam periode tertentu agar dapat digunakan masyarakat luas.

"Tadi baru dibicarakan akan memberikan diskon berapa lama dulu nanti bertahap. Jadi basically, Presiden itu ingin supaya semua kita bisa menikmati dengan harga yang bagus tapi ini juga jalan," katanya.

Baca Juga: Capailah Puncak Kehidupan Sejati, Begini Penjelasan Ustadz Abdul Somad

Presiden Jokowi pada 13 September 2023 melakukan uji coba KCJB Whoosh. Presiden melakukan uji coba dengan titik awal perjalanan dari Stasiun Halim, Jakarta, yang berakhir di Stasiun Padalarang, Jawa Barat.

Halaman:

Editor: Dudih Yudiswara

Sumber: antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah