Otak Pelaku Perampokan Rumah Dinas Wali Kota Blitar Ditangkap di Bandung, Ini Identitasnya

- 12 Januari 2023, 19:57 WIB
Kapolda Jatim Irjen Polisi Toni Harmanto (dua kanan) menunjukkan barang bukti dari penangkapan pelaku perampokan di rumah dinas Wali Kota Blitar di Mapolda Jatim, Kamis 12 Januari 2023./antaranews.com
Kapolda Jatim Irjen Polisi Toni Harmanto (dua kanan) menunjukkan barang bukti dari penangkapan pelaku perampokan di rumah dinas Wali Kota Blitar di Mapolda Jatim, Kamis 12 Januari 2023./antaranews.com /

"Alhamdulillah, semua pelaku kejahatan di rumah dinas Wali Kota Blitar bisa kita tangkap. Saat ini juga masih dalam proses pengembangan terhadap kasus ini karena dari lima tersangka, baru tiga yang ditangkap," kata Irjen Pol Toni Harmanto, Kamis 12 Januari 2022, dikutip dari Antara.

Sementara itu, Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Jatim Kombes Pol Totok Suharyanto mengatakan, dari ketiga pelaku, polisi menangkap NT terlebih dahulu.

Baca Juga: Kapal Terdampar di Rancabuaya Garut Belum Dievakuasi, Diduga Terbawa Arus dari Cianjur

NT ditangkap di sebuah penginapan di Kota Bandung,pekan lalu.

NT diketahui seorang residivis dan pernah ditahan di Lapas Sragen Jawa Tengah.

Totok mengatakan, NT telah merencanakan perampokan di rumah dinas Wali Kota Blitar sejak masih berada di Lapas Sragen.

Baca Juga: Persediaan Darah di PMI Kota Bandung Kamis 12 Januari 2023, Membutuhkan Hubungi ‪022-4207052‬

NT kemudian mengajak empat orang pelaku lain. Tersangka NT pun membiayai perampokan tersebut. Ia membeli satu unit mobil Innova warna hitam untuk melancarkan aksinya.

Ia menyiapkan pelat nomor warna merah untuk mengelabui aksi kejahatannya.

Uang yang diperoleh dari aksi perampokan itu sekitar Rp 730 juta. NT mendapat bagian sebesar Rp 140 juta.

Halaman:

Editor: Dudih Yudiswara

Sumber: antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x