Unggahan Menkopolhukam Mahfud MD untuk 'Adinda Richard Eliezer' Disebut Kode Keras untuk Majelis Hakim

27 Januari 2023, 22:26 WIB
Unggahan Menkopolhukam Mahfud MD di media sosialnya yang mendokan Richard Eliezer mendapatkan hukuman ringan disebut sebagai kode keras untuk majelis hakim /Instagram @mohmafudmd/


HaiBandung - Unggahan Menkopolhukam Mahfud MD tentang 'Adinda Richard Eliezer' disebut oleh netizen sebagai kode keras untuk majelis hakim di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan yang mengadili terdakwa Bharada E.

Dalam postingan di Twitter dan Instagram @mohmahfudmd, Menkpolhukam Mahfud MD mendokan Adinda Richard Eliezer mendapatkan hukuman yang ringan.

Tapi, lanjut Mahfud MD, hukuman kepada Richard Eliezer ia serahkan kepada majelis hakim.

"Kita harus sportif dalam berhukum bahwa hakimlah yang berwenang memutuskan," ungkap Mahfud MD dikutip HaiBandung dari Instagram @mohmahfudmd, Jumat, 27 Januari 2023.

Baca Juga: 265 Kasus Kriminal di Polres Garut Selesai dengan Restoratif Justice, Kapolres Jelaskan Aturannya

Akun Instagram @brianoerico menyebutkan, dengan postingan seperti itu Mahfud MD sudah memberi "kode keras" kepada majelis hakim bahwa kasus Richard Eliezer menjadi sorotan tajam publik.

"Pak Mahfud dengan posting seperti ini saja sudah 'kode keras' ke majelis hakim. Seolah-olah mewarning majelis hakim bahwa kasus ini menjadi sorotan tajam publik.. keren pak ."

Akun Instagram @brianoerico mengomentari: betullll......

Ratusan netizen memang menyambangi Instagram Mahfud MD untuk mengomentari unggahan tentang 'Adinda Richard Eliezer' tersebut, Jumat 27 Januari 2023.

Para netizen yang hampir semuanya bersimpati atas nasib Richard Eliezer, mengucapkan terima kasih atas doa Mahfud MD agar Ricahrd Eliezer mendapatkan hukuman yang ringan.

Baca Juga: Anggota Brimob Bharapana Nusantara Cari Pihak yang Open Donasi Atasnamakan Bharada E

Akun Instagram @rizki.nindi.3 menulis:

"Terimakasih Prof..., Doa dan dukungan Bapak harapan seluruh rakyat Indonesia yang haus akan keadilan buat rakyat kecil.

Hal sama diunggah @desy_hdiany, ia menulis:

Pak Mahfud terima kasih untuk dukungan dan doanya untuk Richard semoga di ijabah Allah Swt aamiin.. sehat selalu Pak "

Seperti diberitakan, Menkopohukam mengunggah kata-kata menyentuh untuk Richard Eliezer, terdakwa kasus pembunuhan Brigadir J yang kini menjalani sidang di PN Jakarta Selatan.

Baca Juga: Bikin Trenyuh, Para Karyawan RANS Beberkan Kebaikan Raffi Ahmad dan Nagita yang Tak Terungkap Media

Kata-kata menyentuh itu diunggah Mahfud MD baik di Twitternya maupun Instagramnya:

Begini bunyi lengkap unggahan Mahfud MD untuk Richard Eliezer yang dikutip dari Instagram @mohmahfudmd, Jumat, 27 Januari 2023:

Adinda Richard Eliezer. Saya senang, saat membaca pledoi tadi kamu mengucapkan terimakasih kepada banyak pihak, termasuk kepada saya. Saya berdoa agar kamu mendapat hukuman ringan, tapi itu semua terserah kepada majelis hakim. Kita harus sportif dalam berhukum bahwa hakimlah yang berwenang memutus hukuman.

Aku masih ingat, kasus ini menjadi terbuka ketika pada 8 Agustus 2022 kamu membuka rahasia kasus ini bahwa faktanya bukan tembak melainkan pembunuhan. Sebelum itu selama sebulan (sejak 8 Juli) kamu mengaku saling tembak karena ditembak duluan. Tapi tanggal 8 Agustus itu kamu bilang: itu pembunuhan.

Sejak itu semua jadi terbuka, termasuk Ferdy yang kemudian mengaku sebagai pembuat skenario. Ingatlah setelah membuka rahasia kasus ini kamu menyatakan bahwa hatimu lega dan lepas dari himpitan karena telah mengatakan kebenaran tentang hal yang semula digelapgulitakan. Kamu jantan, harus tabah menerima vonis.***

Editor: Lana Filana

Sumber: Instagram @mohmahfudmd

Tags

Terkini

Terpopuler