Profil Bupati Garut Rudy Gunawan yang akan Nyalon Gubernur Jabar, Siap Bersaing dengan Ridwan Kamil dan KDM

- 27 Oktober 2023, 10:55 WIB
Bupati Garut Rudy Gunawan yang siap mencalonkan diri menjadi Gubernur Jabar
Bupati Garut Rudy Gunawan yang siap mencalonkan diri menjadi Gubernur Jabar /Diskominfo Garut/

Ia lahir dari keluarga praktisi hukum. Diketahui, ayah Rudy Gunawan adalah jaksa di Kejaksaan Negeri Garut.

Riwayat pendidikan

SD Negeri 3 Wanaraja tahun 1976
SMP Negeri 2 Garut tahun 1980
SMA Negeri 10 Bandung tahun 1983
Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran tahun 1988
Pasca Sarjana STIH LPIH-IBLM tahun 1999

Anak dan istri

Rudy Gunawan menikah dengan wanita cantik yang berprofesi pramugari Merpati Air pada 12 Mei 1991. Namanya Diah Kurniasari, mojang Bandung asal Gegerkalong.

Kini Diah Kurniasari juga aktif di politik dan menjadi Ketua DPC Partai NasDem Kabupaten Garut.

Baca Juga: Penggeladahan di Rumah Ketua KPK Firli Bahuri Masih Berlangsung, Berikut Ini Penjelasan Polisi

Pasangan Rudy Gunawan- Diah Kurniasari dikaruniai tiga orang anak, di antaranya dua laki-laki dan 1 perempuan.

Anak sulung bernama M. Rangga Bisma lulusan Unpad Bandung. Anak kedua bernama Rinestya Medina kuliah di Converty Unv. Birmingham UK dan yang bungsu masih bersekolah di SMA.

Riwayat pekerjaan

Rudy Gunawan adalah pengacara papan atas di Jawa Barat. Selain itu ia juga seorang pengusaha dan petani yang sukses.

Sebagai pengacara, ia merupakan pendiri firma hukum Gunawan & Associates Law Firm di Bandung.

Sementara sebagai pengusaha, Rudy Gunawan diketahui sempat menjadi direktur utama di PT Amyra Kreasitama, PT Agra Putri Wisata, dan direktur di PT Energi Putera Parahyangan

Halaman:

Editor: Lana Filana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah