Ridwan Kamil Bicara tentang Sosok Presiden RI yang Menginspirasi

13 Mei 2023, 21:56 WIB
Gubernur Jabar Ridwan Kamil bicara tentang sosok Presiden RI yang meginspirasi /instagram@ridwankamil/

HaiBandung - Memasuki tahun politik, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menjadi pusat perhatian.

Keberhasilan Ridwan Kamil memimpin Jawa Barat membuat ia menjadi idola masyarakat Indonesia.

Dalam wacana Pilpres 2024, Ridwan Kamil memiliki elektabilitas tertinggi sebagai cawapres di semua lembaga survei.

Dalam wacana Pilgub DKI Jakarta 2024, elektabilitas Kang Emil juga bersaing dengan Ahok atau Basuki Tjahaya Purnama. Padahal dulu, Kang Emil mungkin tak pernah bermimpi jadi idola warga provinsi tetangga.

Namun tak banyak orang tahu, ketika dua tahun pertama memimpin, RK mengaku mukanya selalu jerawatan karena selalu memikirkan komen orang.

Baca Juga: Tok, PBB Dukung Prabowo Subianto di Pilpres 2024, Segera Gabung dengan KKIR

“Dalam dua tahun memimpin, saya jerawatan. Karena semua omongan orang tuh saya pikirin,” ujar Ridwan Kamil ketika diwawancarai Najwa Shihab tayang di YouTube Najwa Shihab tahun 2021 lalu.

Namun kini ia terbiasa. Menurutnya, di era serba transparan sekarang ini akibat teknologi digital, jadi pemimpin harus ekstra tahan banting. Semua yang dilakukan akan langsung mendapat respon masyarakat.

Baca Juga: Terbukti Ampuh, 9 Strategi Kampanye Ridwan Kamil dalam Pilgub Jabar 2018 Jadi Penelitian DPR RI

“Kerja saja dikomentarin, apalagi enggak kerja, pasti dibully habis-habisan,” katanya.

Ridwan Kamil juga mengaku bukanlah pemimpin sempurna. Namun karena merasa tidak sempurna, ia tak berhenti belajar.

Menurutnya, tak ada sosok lain yang ia jadikan sumber keteladanan selain Rasululllah SAW. Dan setelah masa Rasul, banyak pemimpin yang ia jadikan inspirasi, di antaranya para Presiden RI.

Baca Juga: Elektabilitas Anies Baswedan di DKI Tertinggi dari 35 Nama yang Disurvei, Ini Penjelasan Indikator Politik

Berikut ini inspirasi para Presiden RI bagi Ridwan Kamil:

- Bung Karno dengan semangat juangnya dan kecerdasannya.

- Suharto yang banyak sisi positifnya.

- Habibie dengan kepintarannya

- Megawati dengan keteduhannya

- SBY dengan ketenangannya.

- Jokowi dengan inovasinya.***

Editor: Lana Filana

Tags

Terkini

Terpopuler