Atlet Jalan Cepat Jabar, Hendro yap Sumbang Emas di SEA Games Kamboja 2023

- 6 Mei 2023, 19:45 WIB
atlet jalan cepat jawa Barat, Hendro Yap menyumbangkan medali emas pada ajang SEA Games Kamboja 2023 di nomor jalan cepat 20 km putra
atlet jalan cepat jawa Barat, Hendro Yap menyumbangkan medali emas pada ajang SEA Games Kamboja 2023 di nomor jalan cepat 20 km putra /Dok KONI Jabar/

HaiBandung - Atlet-atlet Jawa Barat kembali meberikan sumbangsihnya pada ajang SEA Games XXXII/2023 di Kamboja. Setelah emas pertama dan kedua bagi Indonesia disumbangkan atlet asal Tatar Pasundan, sore ini di Angkor Wat, Kamboja atlet atletik Jabar Hendro Yap yang turun di cabor atletik nomor 20 km jalan cepat putra berhasil menyabet medali emas. Raihan ini merupakan medali emas ketiga bagi Indonesia pada cabor atletik.

 Sementara itu, Tim hockey indoor putri yang di dalamnya diperkuat 6 atlet Jabar mempersembahkan medali perunggu setelah kalah 2-4 dari tim hoki indoor putri Malaysia di Chroy Changvar Convention Center : Dinosaur Park, Sabtu (06/05/2023).

Pundi-pundi medali Indonesia juga dipersembahkan atlet triathlon yang turun di nomor mixed aquathlon 4x team realay. Satu dari empat atlet yang turun di nomor ini merupakan atlet asal Jabar yaitu Aryandra Fauzi Mauludin.

Baca Juga: Menpora RI Sebut Emas Pertama Rashif Amila Yaqin Jadi Suntikan Motivasi Bagi Atlet Lain di SEA Games Kamboja

Tim Indonesia membukukan waktu 01:11:27 detik. Sementara medali emasnya diraih tim asal Filipina dengan waktu tempuh 01:09:56 detik. Sedangkan medali perunggu diraih tim Vietnam dengan waktu tempuh 01:13:29 detik.

Selain dari ketiga cabor tersebut, Hari ini Indonesia juga menambah perolehan medali. Dua medali emas dari nomor marathon putra dan putri.

Satu medali emas dan satu perak dari cabor balap sepeda nomor cross country putra, medali emas balap sepeda nomor cross country putri.

Baca Juga: Jawa Barat Kembali Berjaya di SEA Games Kamboja, Giliran Agus Prayogo Sumbang Emas Kedua untuk Indonesia

Medali emas juga dieprsembahkan dari cabor vovinam nomor dragon tiger putri. Medali perunggu nomor dual form 1. Medali emas dari cabor karate nomor kata individual putra dan satu perak dari nomor kata beregu putra. Kemudian satu medali perak dari nomor 20 km jalan cepat putri dan satu perak dari cabor renang.

Dengan raihan itu, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia (RI) Dito Ariotedjo optimistis atlet-atlet kebanggaan Indonesia yang tampil di SEA Games XXXII/2023 Kamboja akan terus mengoleksi pundi-pundi emas hingga target tercapai.

“Alhamdulillah perolehan medali emas tim Indonesia bertambah. Kita harus betul-betul mengecek kesiapan atlet agar bertanding maksimal. Kita akan motivasi mereka untuk meraih target,” jelasnya.***

Baca Juga: Atlet Jabar, Rashif Amila Yaqin Sumbang Emas Pertama Untuk Indonesia di SEA Games Kamboja 2023

Editor: Panji Qadhapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x