Persaingan Ketat, Pengprov FAJI Jabar Gelar Selekda Untuk Tim Pelatda BK PON

- 30 April 2023, 17:42 WIB
24 atlet terbaik Jabar akan ikut Selekda untuk mendapatkan tiket menuku BK PON XXI
24 atlet terbaik Jabar akan ikut Selekda untuk mendapatkan tiket menuku BK PON XXI /Dok. FAJI Jabar/

HaiBandung - Pengprov Federasi Arrung Jeram Indonesia (FAJI ) Jawa Barat akan menggelar seleksi daerah (Selekda) untuk para atlet terbaik di Tatar Pasundan yang akan diturunkan pada babak kualifikasi (BK) PON XXI.

 Ketua Harian Pengprov FAJI Jabar, Sorta Mina menuturkan, pelaksanaan Selekda arung jeram sendiri akan dilaksanakan pada tanggal 1-4 Mei 2023 mendatang di dua tempat berbdea.

“Untuk persiapan Selekda dari cabor arung jeram kita akan diadakan dari tanggal 1 sampai 4 mei 2023. Tanggal 1 sampai 2 Mei itu tes fisik yang dilaksanakan di GOR Tri Lomba Juang Pajajran dan tanggal 3 sampai 4 itu menggunakan venu arung jeram di Sungai Citarik Sukabumi,”ujarnya.

Baca Juga: Masih Diperkuat Muka-muka Lama, Kempo Jabar Target Loloskan Banyak Atlet di BK PON XXI

Menurut Sorta, Pengprov FAJI membatasi peserta yang akan ikut pada Selekda besok. Terdapat 24 atlet perwakilan dari Pengcab FAJI kota dan kabupaten di Jabar yang akan mengikuti tes untuk mendapatkan tiket menuju BK PON XXI.

“Kita batasi kuota peserta. Hanya atlet yang meraih medali emas pada Porprov XIV/2022 kemarin. Ada 24 atlet dari 7 Pengcab yang berpartisipasi pada Selekda nanti hasil dari penjaringan pertama di Porprov,” tegasya.

Dari 24 atlet itu, lanjut Sorta akan diambil sebanyak 12 atlet arung jeram saja untuk memenuhi 100% atlet yang akan diturunkan pada BK PON XXI.

Baca Juga: Timnas Indonesia U 22 Gemilang di Laga Perdana SEA Games 2023, Tundukan Filipina 3-0

“Di Selekda nanti juga menjadi PR berat buat binpres FAJI untuk bisa menyeleksi orang-orang hebat. Karena untuk atlet Jbaar ini persaingan sangat ketat. Waktu di Porprov saja itu perbedaan yang juara dengan yang dibelakangnya hanya satu mili second,” ungkap Sorta.

Menurut Sorta, dari 24 atlet yang ikut Selekda, akan dipilih 12 atlet terbaik yang akan dipersiapkan untuk BK PON. Sementara 12 atlet lainnya akan menjadi tim bayangan yang tetap disiapkan hingga pelaksanaan BK PON tersebut.

BK PON XXI untuk cabor arung jeram sendiri akan dilaksanakan pada pekan ketiga Bulan September 2023 mendatang di Sungai Citarik Jabar.

Baca Juga: Lokasi Pertemuan Warga Garut dengan Anies Baswedan Dipindah, Ini Penjelasan Ketua Forum Kabah Membangun

“Iya untuk kuota 100% itu 12 atlet. Jaddi 12 atlet lainnya ini nanti akan mejadi cadangan yang tetap kita siapkan menjelang BK PON ini. Karena padd asaatnya nanti di PON Sumut & Aceh sudah tidak ada lagi cadangan-cadangan. Sudah full tim 12 atlet yang terdiri dari 6 atlet putra dan 6 putri,” jelasnya. ***

Editor: Panji Qadhapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x