Jujitsu Jabar Ditarget Raih Medali Emas di PON XXI/ 2024

- 7 Maret 2023, 17:36 WIB
Ketua Harian KONI Jawa Barat, Arrief Prayitno
Ketua Harian KONI Jawa Barat, Arrief Prayitno /HaiBandung/ Panji Qadhapi

HaiBandung - Ketua Harian KONI Jawa Barat, Arief Prayitno berharap cabor Jujitsu Jabar bisa menyumbang medali emas pada PON XXI/2024 dalam rangka mendukung terget Jabar hattrick juara umum.

Apalagi cabor Jujitsu sendiri baru akan dipertandingkan secara resmi untuk pertamakalinya pada PON XXI/2024 mendatang. Sehingga diharapkan bisa berkontribusi bagi Jabar.

Pada PON XX/2021 di Papua lalu, cabor Jujitsu dipertandingkan sebagai cabor eksibisi. Kontingen Jabar meraih satu medali emas, satu perak dan satu perunggu.

Untuk itu, Arief yang juga merupakan Ketua Umum Porlasi Jabar itu mengingatkan Pengurus Besar Jujitsu Indonesia (PBJI) Jawa Barat untuk loyal, profesional dan solid dalam menjalankan roda organisasi sehingga tercapai prestasi tertinggi pada PON XXI/2024 di Sumut-Aceh.

Baca Juga: Marc Klok Terancam Absen Perkuat Persib Bandung Saat Jamu Persik Kediri

“Ada tiga hal yang harus dilakukan organisasi dalam hal ini PBJI. Yang pertama loyalitas terhadap KONI, kepada PB nya di pusat dan kepada AD/ART. Kedua Soliditas, baik antar pengcab, perguruan dan di dalam organisasi sendiri harus terjaga. Ketiga profesional, artinya yang masuk ke dalam kepengurusan PBJI adalah orang-orang yang memang paham dan tahu bisa memposisikan diri,” ungkap Arief usai membuka agenda Musyawarah Olahraga Provinsi (Musorprov) PBJI Jabar di Aula Gedung KONI Jabar, Jl. Pajajaran No. 37A Bandung.

Menurutnya, saat ini Tatar Pasundan tengah merancang strategi untuk bisa meraih hattrick juara umum pada multievent empat tahunan itu. Jalannya roda organisasi yang baik sangat berpengaruh terhadap pengembangan dan pembinaan atlet yang bertujuan untuk memunculkan prestasi.

Ia optimistis, jika PBJI Jabar bisa mengaplikasikan tiga hal tersebut maka prestasi terbaik pun bisa dicapai. “Kalau ketiga hal itu bisa dilakukan oleh kepengurusan PBJI maka organisasi keolahragaan ini akan berjalan dengan baik dan melahirkan prestasi yang baik pula”jelasnya. ***

Baca Juga: Piala Dunia U 20 2023 Belum Ada Kepastian Digelar di Enam Stadion, Bisa Saja Ada yang Dicoret FIFA

Editor: Panji Qadhapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x