Jumlah Cabor di PON Sumut & Aceh Meningkat, KONI Pusat Ingatkan Jabar Supaya Fokus

- 6 Februari 2023, 10:46 WIB
Wakil I Ketum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat, Mayjen TNI Purn Dr. Suwarno
Wakil I Ketum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat, Mayjen TNI Purn Dr. Suwarno /HaiBandung/ Panji Qadhapi

HaiBandung - Wakil I Ketum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat, Mayjen TNI Purn Dr. Suwarno mengingatkan KONI Jabar untuk melakukan persiapan lebih untuk menghadapi Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 mendatang di Sumatera Utara (Sumut) dan Aceh.

Bagaimana tidak, menurut Suwarno, jumlah cabor yang akan dipertandingkan di multievent empat tahunan mendatang lebih banyak dibandingkan saat PON Papua lalu.

Pada PON XX/2022 lalu di Papua dipertandingkan sebanyak 37 cabor, sedangkan di Sumut dan Aceh nanti akan dipertandingkan sebanyak 65 cabor.

Baca Juga: Luis Milla Sebut Bobotoh Bagian Penting Maung Bandung Meraih Kemenangan

Ini akan menjadi tantangan bagi semua provinsi untuk mempersiapkan diri lebih baik lagi dengan adanya penambahan cabor tersebut. Beberapa cabor yang sebelumnya hanya eksibisi, pada PON mendatang akan dipertandingkan.

Yaitu cabor Kick Boxing, Sambo, Kurash, Triathlon, Kabaddi, Ju-jitsu, Hapkido, Para-motor, E-sports dan Modern Pentathlon.

“Harus bisa mengejar cabor-cabor baru yang sebelumnya eksibisi nanti di Sumut dan Aceh resmi dipertandingkan. Salah satu contohnya Kick boxing, ju jitsu, hapkido dan beberapa cabor lainnya. Ini memerlukan Fokus. Seperti halnya di Jabar kontribusi dari setiap kota kabupaten harus punya cabor unggulan yang bisa menyumbangkan medali, bisa memberi kontribusi,” kata Suwarno.

Baca Juga: Jeka Saragih di TKO Anshul Jubli Pada Laga FInal Road to UFC Hari Ini

Hal tersebut, lanjutnya, menjadi tugas berat bagi kepengurusan KONI Jabar di bawah pimpinan M. Budiana yang belum lama ini terpilih menjadi Ketua Umum KONI Jabar periode 2022-2026 supaya bisa mencapai hattrick pada PON mendatang. ***

Editor: Panji Qadhapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x