Dipimpin Ustadz Persib, M.Budiana Berharap Prestasi KONI Kabupaten Bandung Meningkat

- 27 Januari 2023, 19:40 WIB
Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) KONI Kabupaten Bandung nu digelar di Gedung Pandawa Pangkalan TNI AU Sulaiman, Kecamatan Margahayu, Kabupaten Bandung, Salasa (24/1/2023).*
Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) KONI Kabupaten Bandung nu digelar di Gedung Pandawa Pangkalan TNI AU Sulaiman, Kecamatan Margahayu, Kabupaten Bandung, Salasa (24/1/2023).* /(SOPANDI/Galura Pikiran Rakyat.com).

HaiBandung - Ketua Umum KONI Jabar, M. Budiana berharap prestasi olahraga Kabupaten Bandung di bawah pimpinan KONI Kabupaten Bandung, Yana Suryana bisa meningkat.

Apalagi kata Budiana, Kabupaten Bandung memiliki modal untuk bisa menelurkan atlet-atlet andalan yang bisa mewakili Jabar baik diajang single event ataupun multievent.

Pada Porprov XIV/2022 beberapa waktu lalu, Kabupaten Bandung masuk dalam lima besar klasemen akhir dengan mengoleksi 73 medali emas, 63 perak dan 86 perunggu.

Baca Juga: Bali Akan Menjadi Tuan Rumah Pesta Olahraga Pantai Dunia 2023 Agustus Mendatang

"Kemarin di bawah pimpinan Pak Herda prestasi Kabupaten Bandung sudah baik. Ini harus dipertahankan bahkan prestasinya bisa ditingkatkan, ditambah prestasi atletnya. Seperti event Porprov ke XIV kemarin itu menjadi alat ukur bagi KONI Jabar untuk melihat sejauh mana kemampuan atlet-atlet kota kabupaten se-Jabar. Kabupaten Bandung menjadi salah satu yang terbaik pula,"ungkapnya.

Sementara itu, Ketua KONI Kabupaten Bandung periode 2022-2026, Yana Suryana atau yang lebih dikenal dengan Ustadz Persib mengatakan, pihaknya akan menginventarisasi cabor-cabor yang pada waktu Porprov XIV/2022 lalu belum bisa menyumbang medali bagi Kontingen Kabupaten Bandung.

"Pada Porprov mendatang di Bogor kami bisa masuk tiga besar. Meskipun berat tapi kita harus berupaya. Targetnya emas 100 bisa tercapai. Meskipun kita tahu di Porprov kemarin masih ada cabor yang belum bisa meraih emas. Nanti akan kita panggil cabor-cabor ini kita cari tahu kenapa kemudian kita tingkatkan lagi prestasinya. Dan yang sidah bisa menyumbang emas bisa dipertahankan," jelas Yana yang sebelumnya menjabat Sekretaris Umum KONI Kabupaten Bandung. ***

Baca Juga: Presiden ANOC Berharap World Beach Games di Bali Sukses

Editor: Panji Qadhapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x