Menpora Zainudin Amali Disarankan Mundur dari Pencalonan Wakil Ketua Umum PSSI

- 22 Januari 2023, 18:09 WIB
Menpora Zainudin Amali disarankan mundur dari pencalonan Waketum PSSI
Menpora Zainudin Amali disarankan mundur dari pencalonan Waketum PSSI /golkarpedia.com/

Budiman Setiawan menegaskan, sosok Zainudin Amali sudah sangat tepat sebagai Menpora sebab telah mampu membawa prestasi atlet Indonesia mengalami kenaikan grafik pada multi ajang internasional.

Baca Juga: Kondisi Terkini Indra Bekti yang Sudah Berada di Rumah, Aldila Jelita: Tinggal Mata dan Pikirannya

"Kinerja positif Menpora Zainudin Amali telah mendapat apresiasi dari masyarakat. Kalau kita melihat statistik prestasi olahraga Indonesia di bawah komando pak Zainudin Amali sebagai Menpora, pada multi event kita mengalami peningkatan, grafiknya naik. Contoh hasil dari SEA Games ke SEA Games trennya lebih baik," kata Budiman menerangkan.

Terlebih, Budiman juga menyebut jika Zainudin Amali merupakan sosok Menpora terbaik yang dimiliki Indonesia, karena memiliki konsep dalam membangun olahraga Nasional dengan Desain Besar Olahraga Nasional (DBON).

"Untuk itu, kami minta Pak Zainudin Amali yang hingga kini secara resmi masih tercatat sebagai Menpora mundur sebagai calon wakil ketua umum PSSI, karena masih sangat dibutuhkan bagi cabang olahraga lainnya, terlebih dalam memantapkan DBON. Karena Menpora kan bapaknya semua cabang olahraga di Indonesia," ujar Budiman.***

Halaman:

Editor: Lana Filana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x