Sudah 90 Persen, Kepengurusan KONI Jabar Masa Bakti 2022-2023 Segera Dilantik

- 10 Januari 2023, 16:58 WIB
M. Budiana Terpilih Menjadi Ketum KONI Jabar Perioed 2022-2023
M. Budiana Terpilih Menjadi Ketum KONI Jabar Perioed 2022-2023 /Panji Qadhapi

HaiBandung - Personalia kepengurusan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jawa Barat masa bakti 2022-2026 di bawah pimpinan M. Budiana akan segera dilantik.

Budiana mengatakan, pembentukan kepengurusan KONI Jabar hampir rampung. Bahkan sudah mencapai 90 persen.

Targetnya, pada akhir Januari 2023 mendatang kepengurusan KONI Jabar masa bakti 2022-2026 itu sudah terbentuk dan harus segera dilantik. Pasalnya, di bulan Februari 2023 terdapat beberapa cabang olahraga yang harus melaksanakan babak kualifikasi PON XXI.

Dalam menyusun jajaran kepengurusan KONI Jabar, Budiana dibantu oleh tim formatur yaitu Ketua Umum KONI Kota Bekasi, Abdul Rosyad Irwan dan dari unsur cabor diwakili Arief Prayitno, Ketua Umum Pengprov Pesatuan Olahraga Layar Indonesia (Porlasi) Jabar.

Di bawah komando Budiana, kepengurusan KONI Jabar ke depan diharapkan mampu membwa dunia olahraga di Jabar lebih maju. Terutama dalam mewujudkan cita-cita bersama yaitu Jabar juara untuk Indonesia.

“Jadi sudah terbentuk sekitar 90 persen. Ini akan kita laporkan ke Pak Gubernur (Jabar),” kata Budiana saat ditemui di ruang kerjanya, gedung KONI Jabar, Jalan Pajajaran Kota Bandung.

Budiana mengaku, komposisi pengurus KONI Jabar 2022-2026 akan diisi oleh orang-orang yang berkompeten dari berbagai kalangan dan keterwakilan gender.

Baik itu praktisi olahraga, akademisi, tokoh oraganisasi kemasyarakatan yang relevan dengan kelahragaan, juga pegiat sosial.

“Jadi memang harus gerak cepat, usai penyusunan kepengurusan selesai dan dilantik maka harus langsung bekerja. Tidak bisa diam dan santai-santai. Saya dengan jajaran pimpinan akan terus mengawasi kinerja setiap jajaran pengurus. Kita juga akan evaluasi terus kinerja setiap pengurus, jangan sampai setelah dilantik dan jadi pengurus malah diam atau tidak memperlihatkan kinerja yang baik,” tegasnya.***

Editor: Panji Qadhapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x