Hidup Ini Sederhana, Ustadz Abdul Somad: Yang Sulit Itu Mikirin Omongan Orang

- 13 Desember 2023, 19:00 WIB
Ustadz Abdul Somad.
Ustadz Abdul Somad. /TikTok/

HaiBandung - Kali ini ceramah Ustadz Abdul Somad (UAS) membahas tentang omongan orang. Hal ini penting karena, dalam kehidupan sehari-hari, seringkali kita terjebak oleh omongan orang yang membuat kita kehilangan fokus pada hal-hal penting.

"Jangan pedulikan omongan orang. Kalau kita dengar omongan orang, dunia ini sebetulnya sederhana, simple, yang sulit itu mikirin omongan orang," kata Ustadz Abdul Somad dikutip haibandung.com dari TikTok, Rabu 13 Desember 2023.

Ustadz Abdul Somad mengajarkan tentang arti sederhana dalam hidup. Dia

mengajak kita untuk menerima dan menyadari keunikan diri kita tanpa terpengaruh oleh pandangan orang lain.

"Kalau kita kurus, apa kata orang, nggak makan ya? Kalau kita gemuk, apa kata orang, pertumbuhan itu ke atas bukan ke samping," ujarnya disambut gelak tawa hadirin.

Baca Juga: Doa Qunut Nazilah, Wujud Ukhuwah Islamiyah untuk Palestina

Ini yang Penting

Lebih jauh, Ustadz Somad menyoroti betapa melelahkannya memikirkan omongan orang. Karena itu, dia mengajarkan kesederhanaan sebagai kunci kebahagiaan.

Dalam dunia yang sering kali dipenuhi dengan standar kecantikan dan ukuran tubuh yang tidak realistis, Ustadz Abdul Somad mengingatkan kita untuk fokus pada kesehatan dan ketenangan batin.

Halaman:

Editor: Rakhmat Margajaya

Sumber: TikTok


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah