Memaafkan dan Melupakan Itu Beda, Begini Penjelasan Aa Gym

- 17 Oktober 2023, 09:00 WIB
K. H. Abdullah Gymnastiar alias Aa Gym.
K. H. Abdullah Gymnastiar alias Aa Gym. /Instagram/

HaiBandung - Dalam kehidupan sehari-hari, kita sering mendengar nasihat tentang pentingnya memaafkan. Salah satu pernyataan yang menarik datang dari Aa Gym.

Aa Gym mengatakan, memaafkan dan melupakan dua hal yang berbeda. Kita sering kali mendengar memaafkan adalah langkah pertama menuju penyembuhan dan perdamaian dalam hubungan kita dengan orang lain.

"Ada memaafkan, ada melupakan, ini beda kavling" kata Aa Gym dikutip Hai Bandung dari Instagram, Selasa 17 Oktober 2023.

Namun, Aa Gym menegaskan, tidak selalu mudah untuk melupakan atau menghilangkan kenangan tentang pengalaman buruk yang pernah kita alami.

"Memaafkan sekarang bisa kita maafkan, tapi melupakan itu tidak gampang," ucap Aa Gym.

Kesulitan Melupakan Seperti Mencabut Paku yang Telah Ditancapkan

Ilustrasi - Kesulitan melupakan seperti mencabut paku yang telah ditancapkan.
Ilustrasi - Kesulitan melupakan seperti mencabut paku yang telah ditancapkan.

Memaafkan adalah bentuk kedewasaan emosional yang membantu kita untuk menjaga kesehatan mental dan emosional.

Namun, melupakan adalah sesuatu yang berbeda. Melupakan berarti benar-benar menghilangkan kenangan tentang pengalaman buruk tersebut dari pikiran kita.

Halaman:

Editor: Rakhmat Margajaya

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah