Presiden Joko Widodo Undang Timnas Indonesia U 20 ke Istana Kepresidenan

- 31 Maret 2023, 22:05 WIB
Pesepak bola Timnas U20 Hugo Samir menyimak arahan dari Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali saat mengunjungi pemusatan latihan di Jakarta, Kamis (30/3/2023).
Pesepak bola Timnas U20 Hugo Samir menyimak arahan dari Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali saat mengunjungi pemusatan latihan di Jakarta, Kamis (30/3/2023). /

Pencabutan status tuan rumah praktis membuat Timnas Indonesia U 20 juga batal tampil dalam Piala Dunia U 20 mengingat mereka juga gagal memperoleh tiket putaran final setelah tidak mampu mencapai empat besar Piala Asia U 20 2023.

Baca Juga: Jessica Iskandar Unggah Penampakan Arwah Gentayangan, Warganet : Katanya di Bulan Suci pada Dirantai....

Sebelumnya, Timnas Indonesia U 20 juga sudah ditemui langsung oleh Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali, Kamis 30 Maret 2023.

Selain menyampaikan bisa merasakan kekecewaan para pemain yang batal tampil, Amali berpesan agar skuad Timnas Indonesia U 20 serta pelatih Shin Tae-yong tetap bersikap tenang.

Dengan pencoretan tersebut, Indonesia juga praktis mengingkari komitmen sebagai tuan rumah Piala Dunia U 20 yang diperoleh sejak 2019 dan menyisakan potensi sanksi.

Baca Juga: Sinopsis Preman Pensiun 8 Episode 10, Cecep Tahu Siapa Orang di Belakang Teror, Didu Dikeroyok Kawan Roy

Beberapa potensi sanksi tersebut di antaranya, tidak bisa menggelar pertandingan yang diakui FIFA.

Bahkan tiket putaran final Piala Asia 2023 yang sudah berada di tangan anak-anak asuh Shin Tae-yong bukan tak mungkin akan kadaluwarsa.***

Halaman:

Editor: Dudih Yudiswara

Sumber: antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x