Camkan, Ini Daftar Kebiasaan Buruk Pemicu Stroke

20 Mei 2023, 19:12 WIB
Ilustrasi stroke sebagai akibat dari kebiasaan buruk. /pixabay.com/

HaiBandung - Tak bisa dibantah, kebiasaan buruk yang melanggar pola hidup sehat bisa jadi pemicu terjadinya stroke.

Artinya, jika kita ingin terhindar dari serangan stroke, jauhi kebiasaan buruk dan mulai mengindahkan pola hidup sehat.

Kebiasaan buruk seperti apakah yang dapat menjadi pemicu stroke?

Dirangkum Hai Bandung dari berbagai sumber, Sabtu 20 Mei 2023, inilah daftar kebiasaan buruk yang dapat menjadi pemicu terjadinya stroke.

Baca Juga: Ridwan Kamil-Sandiaga Uno Pasangan Paling Diinginkan di Pilpres 2024

1. Setelah makan langsung mandi.

Pakar Terapi Pijat Getar Syaraf dan Senam Perkasa Indonesia, A. M. Isran mengatakan, setelah makan, tubuh membutuhkan waktu untuk mencernanya. 

Karena itu, setelah makan, sebaiknya kita duduk simpuh selama 30 menit. Insya Allah makanan akan tercerna dengan baik.

2. Setelah makan langsung tidur.

Baca Juga: Ridwan Kamil Keempat Bakal Capres 2024, Hasil Survei Polstat di 34 Provinsi 1-10 Mei 2023

Tidur adalah saatnya tubuh kita beristirahat.

Jika setelah makan langsung tidur, artinya kita membiarkan tubuh tetap bekerja alias tidak beristirahat. Ini adalah penzaliman bagi sistem pencernaan kita yang membutuhkan masa istirahat.

3. Setelah makan langsung minum.

Kebiasaan buruk ini pun akan membebani sistem pencernaan. Dokter Zaidul Akbar tak jemu-jemu mengingatkan agar kita minum sebelum makan, bukan sebaliknya.

4. Setelah makan langsung menyantap buah.

Baca Juga: Daftar 17 Gubernur yang Masa Jabatannya Berakhir pada 2023, Lengkap dengan Tanggal dan Bulannya

A. M. Isran dan dr. Zaidul Akbar, juga sejumlah pakar kesehatan lainnya, sepakat, santaplah buah-buahan sebelum makan.

Pakar Food Combining, Andang Gunawan menjelaskan, buah-buahan itu lebih cepat dicerna tubuh. Jika kita menyantapnya setelah makan, maka buah-buahan itu akan membusuk di dalam tubuh kita karena terhambat pencernaannya oleh makanan berat.

5. Setelah makan langsung olahraga.

Jangan langsung berolahraga setelah makan. Ini berbahaya. Setelah makan langsung olahraga bisa menyebabkan mual, muntah, kram perut, kenaikan berat badan dan usus buntu. 

Baca Juga: Forum RT dan RW Kota Bandung Siap Sukseskan Pemilu 2024, Ema: Optimis 87 Persen Ikut Pesta Demokrasi

Itulah kebiasaan buruk yang merusak sistem kesehatan tubuh kita yang berpotensi memicu terjadinya stroke. ***

 

Editor: Rakhmat Margajaya

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler