Ahmad Munasir Rafie Pratama ke Boston Sesuai Rencana, Polri Kantongi Bukti Pemesanan Sebelum Berangkat

- 21 Februari 2023, 15:02 WIB
Kadiv Hubinter Polri Irjen Krishna Murti mengatakan Ahmad Munasir Rafie Pratama sebelum berangkat dari Jakarta sudah berencana dari Intan ul terus ke Boston.
Kadiv Hubinter Polri Irjen Krishna Murti mengatakan Ahmad Munasir Rafie Pratama sebelum berangkat dari Jakarta sudah berencana dari Intan ul terus ke Boston. /

HaiBandung - Dosen UII Yogyakarta Ahmad Munasir Rafie Pratama sudah mempunyai rencana selesai acara di Istanbul, Turki tidak kembali ke Indonesia.

Ahmad Munasir Rafie Pratama sebelum berangkat dari Jakarta ternyata telah memesan tiket penerbangan Istanbul-Boston, Amerika Serikat.

Kadiv Hubinter Polri Irjen Krishna Murti, Selasa 21 Februari 2023 mengatakan Polri menemukan bukti pemesanan tiket rute Istanbul-Boston yang dilakukan Ahmad Munasir Rafie Pratama.

Baca Juga: Profil Zainudin Amali yang Izin Mundur sebagai Menpora, dari Sederet Perusahaannya hingga Gelar Profesornya

Bahkan, Polri juga sudah mengantongi nomor kontak Ahmad Munasir Rafie Pratama di Amerika Serikat, namun dimatikan.

"Setelah Ahmad Munasir Rafie Pratama masuk Amerika Serikat, kita juga sudah dapat nomor Amerika Serikat nya tapi nggak nyala," kata Irjen Krishna Murti.

Dia mengatakan Polri telah memiliki bukti Ahmad Munasir Rafie Pratama masuk ke Boston tanggal 13 Februari 2023. Temuan ini didasarkan pada data dari United States Customs and Border Protection (US CBP).

Baca Juga: Jaksa Penuntut Umum Perkara Ferdy Sambo Cs Ajukan Banding, Ini Penjelasan Kejagung

"Ada bukti elektronik yang bersangkutan memesan pesawat Istanbul-Boston sebelum berangkat dari Jakarta," ujarnya.

Halaman:

Editor: Dudih Yudiswara

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x