Pengamat Nilai Ridwan Kamil Kecil Peluang Menang di Pilgub Jakarta, di Jabar Bisa Menang dengan Mudah

- 13 Juni 2024, 20:54 WIB
Mantan gubernur Jabar Ridwan Kamil.
Mantan gubernur Jabar Ridwan Kamil. /

Sebelumnya, survei terbaru SMRC menempatkan nama Ridwan Kamil berada di urutan pertama Top of Mind responden saat dilakukan simulasi nama terbuka siapa yang bakal dipilih jika Pilgub Jabar digelar hari ini. Ridwan Kamil dipilih 52,2 persen responden  pada survei yang digelar 27 Mei hingga 2 Juni 2024.

Ditempel Dedi Mulyadi

Di bawah Ridwan Kamil ada nama Dedi Mulyadi yang didukung 28,9 persen responden. Disusul nama Deddy Mizwar dengan 3,8 persen, dan Dede Yusuf Effendi 1,9 persen.

Baca Juga: Daftar Makanan Terbaik untuk Sarapan, Tinggi Kandungan Protein

Nama lain sebanyak 27 yang muncul sebagai pilihan responden namun hanya di bawah 1,9 persen.

Bahkan, hasil survei SMRC juga menunjukkan sebanyak 73 persen masyarakat Jabar ingin Ridwan Kamil kembali menjadi Gubernur Jabar.

Hanya 23 persen yang tidak ingin Ridwan Kamil kembali memimpin. Selebihnya 5 persen menjawab tidak tahu atau tidak menjawab.

Baca Juga: Beberapa Jenis Pekerjaan akan Teancam dengan Mesin karena AI

Sementara itu, Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKB DKI Jakarta resmi mencalonkan Anies Baswedan sebagai bakal calon gubernur (Bacagub) di Pilkada DKI Jakarta pada November 2024.

"Saya mendengar aspirasi dari tingkat ranting, DPC sampai DPW dan hasil verifikasi dari desk Pilkada DKI, maka PKB DKI Jakarta memutuskan Anies Baswedan menjadi calon tunggal untuk Bacagub periode 2024-2029," kata Ketua DPW PKB DKI Jakarta Hasbiallah Ilyas, Rabu 12 Juni 2024.***

Halaman:

Editor: Dudih Yudiswara

Sumber: antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah