Partai Golkar Keukeuh Usulkan Airlangga Hartarto Cawapres Prabowo Subianto, Ridwan Kamil untuk Cagub

- 12 September 2023, 06:30 WIB
Partai Golkar masih keukeuh mengusulkan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menjadi calon wakil presiden (cawapres) untuk Prabowo Subianto.
Partai Golkar masih keukeuh mengusulkan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menjadi calon wakil presiden (cawapres) untuk Prabowo Subianto. /

HaiBandung - Partai Golkar masih keukeuh mengusulkan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menjadi calon wakil presiden (cawapres) untuk Prabowo Subianto.

Keputusan mendorong Airlangga Hartarto untuk maju di Pilpres 2024 mendampingi Prabowo Subianto merupakan amanat munas, rapimnas, dan rakernas partai.

"Sampai sekarang kita masih putuskan Airlangga Hartarto cawapres Prabowo Subianto," kata Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia di Jakarta, Senin 11 September 2023.

Baca Juga: Sinopsis Bhagya Lakshmi ANTV Hari Ini, 11 September 2023: Lagi, Rishi Nyatakan Cintanya kepada Lakshmi

Menurutnya, Airlangga Hartato merupakan nominasi di urutan pertama untuk menjadi cawapres Prabowo Subianto dari Koalisi Indonesia Maju.

Selain nama Airlangga Hartato untuk cawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024, ada nama Menteri BUMN Erick Thohir yang diusulkan Partai Amanat Nasional (PAN).

"Waktu itu kan disepakati, nanti akan dibicarakan secara musyawarah bersama-sama," ujarnya.

Baca Juga: Sinopsis Bhagya Lakshmi ANTV Hari Ini, 11 September 2023: Malishka Marah, Rishi Bawa Lakshmi ke Pesta

Halaman:

Editor: Dudih Yudiswara

Sumber: antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah