Menakar Kekuatan Pasangan Ridwan Kamil-Dedi Mulyadi di Pilgub Jabar 2024, Wacananya Mulai Beredar

29 Mei 2023, 19:05 WIB
Wacana pasangan Ridwan Kamil - Dedi Mulyadi di Pilgub Jabar 2024 mulai beredar /TikTok/

HaiBandung - Pemilihan Gubernur Jawa Barat atau Pilgub Jabar 2024 masih lebih setahun lagi, tepatnya 18 bulan lagi.

Seperti diumumkan Komisi Pemilihan Umum (KPU), Pilkada Serentak 2024 yang di dalamnya ada Pilgub Jabar 2024, akan digelar pada 27 November 2024.

Meski Pilgub Jabar 2024 masih jauh, sejumlah nama calon gubernur kini mulai bermunculan. Diantaranya Ridwan Kamil, Dedi Mulyadi, Uu Ruzhanul Ulum, dan Susi Pudjiastuti

Kemudian Ketua DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jawa Barat Syaiful Huda pun secara resmi mengumumkan siap maju dalam Pilgub Jabar 2024. Hal itu disampaikan Syaiful Huda pada pertengahan April lalu.

Bahkan Syaiful Huda menegaskan, dirinya maju di Pilgub Jabar 2024 sebagai calon gubernur, bukan sebagai calon wakil gubernur.

Baca Juga: Selain Messi dan Maria, Daftar Lengkap Pemain Argentina di FIFA Matchday Melawan Indonesia Rabu 19 Juni

Sebelum Syaiful Huda, Ketua DPD PDIP Jabar Ono Surono juga menyatakan siap maju di Pilgub Jabar 2024.

Namun dari nama-nama yang beredar sekarang, Ridwan Kamil tetap merupakan sosok terkuat.

Seperti dikatakan Direktur Parameter Politik Indonesia (PPI), Adi Prayitno pada Sabtu 27 Mei 2023 lalu, jika Pilgub Jabar 2024 digelar hari ini, meski merem saja, Ridwan Kamil akan keluar sebagai pemenang.

Yang menarik, kini muncul wacana memasangkan Ridwan Kamil dengan Dedi Mulyadi.

Baca Juga: Pembunuh Ibu dan Anak di Subang Diyakini Orang Ini, Adrianus Meliala Jelaskan Mengapa Dia Susah Diungkap

Wacana ini digelindingkan oleh para pendukung Dedi Mulyadi di jagat maya, terutama apabila Kang Emil tak jadi mencalonkan di Plgub DKI Jakarta.

Wacana ini pun sempat ditanyakan oleh para wartawan kepada Ridwan Kamil.

Mendengar pertanyaan itu Ridwan Kamil tampak agak kaget. Ia menanyakan sumber wacana tersebut kepada wartawan.

Namun akhirnya ia mengatakan, intinya politik itu kepentingan sehingga semua kemungkinan bisa saja terjadi.

Menurutnya, jika kemudian partai pendukung bergabung dalam koalisi, semua hal yang bersifat personal harus ditinggalkan.

Baca Juga: Kabid DRS yang Terciduk Sekamar dengan Wabup Rokan Hilir, Suaminya Ternyata Dokter, Ini Kelanjutan Kasusnya

Di sisi lain, jika pasangan Ridwan Kamil - Dedi Mulyadi memang menjadi kenyataan di Pilgub Jabar 2024, pasangan lain nampaknya harus kerja ekstra keras untuk meraih elektabilitas yang sebanding.

Dari hasil survei Indonesian Politics Reasearch and Consuling (IPRC) pada 1-7 April 2023 lalu, elektabilitas Ridwan Kamil dan Dedi Mulyadi menempati posisi teratas dari lebih 20 nama yang sekarang disebut-sebut sebagai Cagub dan Cawagub Jabar untuk 2024.

Dari hasil survei IPRC terlihat elektabilitas Ridwan Kamil dan Dedi Mulyadi susah ditandingi oleh nama-nama lainnya.

Ridwan Kamil berada di posisi teratas dengan elektabilitas 51,3%, kemudian Dedi Mulyadi di tempat kedua meraih 21,2%.

Sementara puluhan nama lainnya jauh di bawah raihan kedua tokoh ini, bahkan tak ada yang mencapai 4 persen menurut survei IPRC tersebut.

Oleh karena itu, jika Ridwan Kamil - Dedi Mulyadi memang berpasangan dalam Pilgub Jabar 2024, untuk sekarang ini rasanya susah menemukan tandingannya.***

Editor: Lana Filana

Tags

Terkini

Terpopuler