Timnas Indonesia U 23 Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U 23 2023 Kamis 24 Agustus 2023

- 23 Agustus 2023, 09:28 WIB
Pesepak bola Timnas U-23 Indonesia Jeam Kelly Sroyer (tengah) berusaha melewati hadangan pesepak bola Timnas U-23 Timor Leste Anizo Correia (kiri) saat pertandingan kualifikasi Grup B Piala AFF U-23 2023 di Rayong Provincial Stadium, Thailand, Minggu (20/8/2023).
Pesepak bola Timnas U-23 Indonesia Jeam Kelly Sroyer (tengah) berusaha melewati hadangan pesepak bola Timnas U-23 Timor Leste Anizo Correia (kiri) saat pertandingan kualifikasi Grup B Piala AFF U-23 2023 di Rayong Provincial Stadium, Thailand, Minggu (20/8/2023). /

HaiBandung - Timnas Indonesia U 23 akan menghadapi Thailand di semifinal Piala AFF U 23 2023 yang akan berlangsung di Stadion Chonburi, Chonburi, Thailand, Kamis 24 Agustus 2023 pukul 20.00 WIB.

Timnas Indonesia U 23 melaju ke semifinal Piala AFF U 23 2023 sebagai runner-up terbaik sesuai pertandingan terakhir Grup B dan Grup C, Selasa 22 Agustus 2023 malam.

Pada pertandingan di Grup B, Malaysia mengalahkan Timor Leste dengan skor 3-1 dan di Grup C, Vietnam menaklukkan Filipina dengan skor 1-0, sehingga Timnas Indonesia U 23 maju ke semifinal Piala AFF U 23 2023.

Baca Juga: Bukan Hanya Menyekutukan Allah, Ini Dosa Terbesar Kata Ustadz Abdul Somad

Timnas Indonesia U 23 lolos ke semifinal Piala AFF U 23 2023karena menjadi runner-up terbaik dengan poin 3 hasil sekali menang dan sekali kalah.

Hasil ini membuat Malaysia memastikan diri sebagai juara Grup B dengan raihan enam poin dari dua pertandingan, sedangkan Timor Leste berada di posisi juru kunci tanpa raihan poin.

Di Stadion Rayong Provincial, Rayong, Vietnam memastikan diri keluar sebagai juara grup usai mengandaskan Filipina berkat gol semata wayang Huu Tuan Nguyen pada menit ke-18.

Baca Juga: Begini Cara dari Aa Gym agar Kita Mampu Bayar Utang

Halaman:

Editor: Dudih Yudiswara

Sumber: antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah