Ridwan Kamil Dukung Pemkot Bandung Menyegel Lahan hingga Ambil Alih Pengelolaan Kebun Binatang Bandung

- 16 Juni 2023, 20:14 WIB
Gubernur Jabar Ridwan Kamil mendukung Pemkot Bandung menyegel lahan Kebun Binatang Bandung atau Bandung Zoo.
Gubernur Jabar Ridwan Kamil mendukung Pemkot Bandung menyegel lahan Kebun Binatang Bandung atau Bandung Zoo. /

HaiBandung - Gubernur Jabar Ridwan Kamil mendukung Pemkot Bandung menyegel lahan Kebun Binatang Bandung atau Bandung Zoo.

Dukungan Ridwan Kamil kepada Pemkot Bandung untuk menyegel lahan Kebun Binatang Bandung seluas 13,9 hektare karena sudah ada keputusan pengadilan.

"Saya dukung Pemkot Bandung menyegel lahan Kebun Binatang Bandung. Kan sudah ada keputusan pengadilan kalau negeri ini menghormati supremasi hukum. Keputusan hukum dari pengadilan harus dihargai," katanya.

Baca Juga: Ridwan Kamil: Keputusan MK Menolak Uji Materi Memberikan Rasa Keadilan bagi Sosok Caleg

Ridwan Kamil menilai, Kebun Binatang Bandung yang jadi salah satu tujuan wisata favorit itu akan lebih baik jika dikelola oleh pemerintah.

Pemasukan dari Kebun Binatang Bandung, katanya, nantinya bisa digunakan untuk pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Kota Bandung.

"Kalau dikelola oleh negara, yaitu Pemkot Bandung akan jauh lebih adil dan lebih baik karena uangnya akan masuk kepada APBD yang ujungnya pada kesejahteraan masyarakat lagi. Bukan ke pribadi yang kita duga terjadi selama ini," ujarnya.

Baca Juga: Perhatikan! Ini Tips Pilih Hewan Qurban yang Sehat dan Layak

Halaman:

Editor: Dudih Yudiswara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah