Menutup Ramadhan 1444 Hijriah, Tokoh Ini Bagi-Bagi Ratusan Paket Takjil di Subang

- 21 April 2023, 09:46 WIB
Adityarini, seorang pengusaha di Subang bagi-bagi kebaikan di akhir Ramadhan/Istimewa
Adityarini, seorang pengusaha di Subang bagi-bagi kebaikan di akhir Ramadhan/Istimewa /

HAIBANDUNG - Menutup akhir ramadhan dan menyambut lebaran, Adityarini Napitupulu, seorang tokoh Subang membagikan 900 paket takjil bagi masyarakat di 9 Kelurahan/Desa.

Kelurahan dan desa tersebut yaitu Karanganyar, Sukamelang, Pasirkareumbi, Cigadung, Soklat, Cinangsi, Cisaga, Parung, dan Cijambe.

Menurut pantauan, pengusaha terkenal di Subang ini berbagi kebahagiaan dengan dukungan dari Taruna Merah Putih dan tentu saja perusahannya, Nalendra Grup, terutama di beberapa titik dekat lokasi bisnisnya.

Baca Juga: Wajib Tahu, Ini 5 Poin Penting dari Aa Gym Soal Perbedaan Idul Fitri 1444 H

Antara lain di sekitar Hotel Nalendra Plaza (Karanganyar), Gedung Serbaguna Mulia (Sukamelang), dan Cottage Nalendra Nuansa Nusantara (Cijambe).

Dalam keterangannya, Adityarini mengatakan bahwa kegiatan tersebut semata-semata untuk berbagi kebahagiaan dengan masyarakat yang membutuhkan.

"Saya bersyukut masih bisa berbagi dengan masyarakat Subang di tahun ini," kata pengusaha tersebut.

Baca Juga: Tahun Ini Indonesia Rayakan Dua Kali Idul Fitri, Plh Walikota Bandung: Junjung Tinggi Toleransi

Tak lupa, perempuan yang kini jadi caleg sebuah partai itu mengucapkan syukur pula karena manajemen dan staf di perusahaannya begitu mendukung kegiatannya untuk berbagi kepada masyarakat sekitar.

Halaman:

Editor: Lana Filana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x